News Update

Rupiah Diprediksi Menguat Terbatas

Jakarta – Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini (13/1) diperkirakan masih akan menguat terbatas seiring dengan penantian pasar terhadap kesepakatan dagang AS dan Tiongkok.

Kepala Riset PT Monex Investindo Futures Ariston Tjendra meniai pekan ini pasar fokus ke penandatanganan kesepakatan dagang fase 1 AS-China dan jadwal pembahasan fase 2.

“Sejauh ini AS cukup yakin kesepakatan akan ditandatangani pekan ini. Media China pun sudah memberitakan bahwa deputi PM nya akan ke AS tanggal 13 Januari untuk proses penandatanganan. Oleh karena itu, Pasar masih cukup optimis. Rupiah pun masih berpeluang menguat hari ini,” kata Ariston di Jakarta, Senin 13 Januari 2020.

Menurutnya, hubungan dagang yang baik antara AS dan China juga dapat membantu memulihkan pertumbuhan ekonomi global karena kedua negara ini adalah dua negara dengan perekonomian terbesar di dunia. “Potensi pergerakan rupiah 13.620/US$ hingga 13.760/US$,” kata Ariston.

Sebagai informasi, pada perdagangan pagi hari ini (13/1) Kurs Rupiah berada di level Rp13.732/US$ posisi tersebut menguat bila dibandingkan pada penutupan perdagangan Jumat kemarin (10/1) yang masih berada di level Rp13.772/US$.

Sedangkan berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, (13/1) kurs rupiah berada pada posisi Rp13.708/ US$ terlihat menguat dari posisi Rp13.812/US$ pada perdagangan Jumat kemarin (10/1). (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Laba Bersih BTN Kuartal I Tembus Rp 904 Miliar

BTN menggelar Analyst Meeting Kinerja Keuangan Kuartal I 2025 di Jakarta, Kamis 24 April 2024.… Read More

3 mins ago

Asbanda Dorong BPD Optimalisasi SIPD-RI dan Siskeudes-Link

Jayapura – Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) dan Bank Papua menggelar Seminar Nasional bertajuk “Implementasi… Read More

31 mins ago

Susunan Komisaris Danantara Terbentuk, Siapa Saja Mereka?

Jakarta - Susunan Dewan Komisaris Danantara, lembaga sovereign wealth fund milik Indonesia, resmi dibentuk. Berdasarkan… Read More

1 hour ago

IHSG Sesi I Ditutup Bertahan di Zona Hijau ke Level 6.659

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini, Kamis, 24… Read More

2 hours ago

Investasi Triwulan I 2025 Tembus Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target

Jakarta - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani mengungkapkan, realisasi investasi RI pada triwulan… Read More

2 hours ago

OJK Sebut Sektor Jasa Keuangan Tetap Terjaga Baik, Ini Buktinya

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan bahwa stabilitas sektor jasa keuangan nasional tetap terjaga… Read More

2 hours ago