Ilustrasi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. (Foto: Erman Subekti)
Jakarta – Nilai tukar rupiah pada hari ini (14/10) dibuka pada posisi Rp14.710/US$ Nilai tukar tersebut menguat 0,10 poin dibanding perdagangan Selasa (13/10) sore di level Rp14.725/US$.
Ibrahim Assuaibi selaku Direktur PT.TRFX Garuda Berjangka menjelaskan, pelaku pasar sedang memantau demontrasi UU Omnibus Low beberapa hari ini.
“Pihak keamanan terus bersiaga dan mengawal demonstarsi agar tidak ada pihak penyusup yang memanfaatkan situasi tersebut tersebut sehingga demonstrasi berjalan lancar dan tidak terjadi anarkisme. Keamanan yang ketat menambah kepercayaan pasar sehingga apa yang ditakutkan oleh pasar akan terjadi huru hara menjadi sirna,” kata Ibrahim di Jakarta, Rabu 14 Oktober 2020.
Disamping itu, UU Omnibus Low yang sudah di setujui DPR dan di sahkan oleh Pemerintah menurutnya akan membawa berkah bagi perkembangan ekonomi dimasa mendatang dan ini merupakan sejarah baru bagi Indonesia yang telah memiliki UU Omnibus Low di mana Indonesia yang akan mengalami resesi di masa pandemi covid-19.
Selain itu, sentimen positif bisa saja datang dari keputusan Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI kemarin yang mempertahankan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 4,00%. BI sudah menahan bunga acuan ini 4 bulan berturut-turut. BI memandang bunga acuan tersebut masih inline dalam mendorong pemulihan ekonomi dari dampak pandemi COVID-19.
Sebagai informasi saja, berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, (14/10) kurs rupiah berada pada posisi Rp14.780/US$ terlihat menguat dari posisi Rp14.793/US$ pada perdagangan kemarin (13/10). (*)
Editor: Rezkiana Np
Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More
Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More
Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More
Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More
Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More
PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More