News Update

Rupiah Dibuka Menguat di Level Rp14.135/US$

Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar as hari ini (4/12) dibuka pada posisi Rp14.135/US$. Posisi tersebut menguat 0,03% jika bandingkan dengan perdagangan kemarin (3/12) di level Rp14.140/US$.

Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi menjelaskan, optimisme pelaku pasar meningkat akibat ada harapan bahwa anggota parlemen AS dapat meluncurkan paket fiskal untuk mendukung ekonomi AS.

“Ketua DPR AS Nancy Pelosi dan Pemimpin Minoritas Senat Chuck Schumer mendukung kesepakatan stimulus bipartisan senilai US$908 miliar yang mencakup dukungan untuk usaha kecil dan pengangguran Amerika,” jelas Ibrahim di Jakarta, Jumat 4 Desember 2020.

Dari dalam negeri menurutnya masa kritis perekonomian Indonesia yang di awali dari bulan Februari sampai November akibat pandemi covid-19  telah berangsur-angsur membaik. 

“Kondisi kini secara perlahan semakin stabil dan membaik berkat sinergi semua pihak dalam memabangun optimisme pemulihan ekonomi lebih baik lagi kedepan menuju Indonesia memasuki masa New-Normal,” kata Ibrahim.

Sebagai informasi saja, berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, (4/12) kurs rupiah berada pada posisi Rp14.182/US$ terlihat melemah dari posisi Rp14.177/US$ pada perdagangan kemarin (3/12). (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Akun Nasabah Bank of America Sempat Tak Bisa Diakses, Ditemukan 20.266 Layanan Akun Terhenti

Jakarta - Bank of America menyatakan bahwa masalah teknis yang membuat banyak konsumennya kesulitan mengakses… Read More

5 mins ago

Pertahanan 3 Lapis dalam Pengelolaan UMKM

Oleh Babay Parid Wazdi, Dirut Bank SUMUT dan Pemerhati UMKM DI ZAMAN sekarang ini, banyak… Read More

34 mins ago

IHSG Rawan Terkoreksi, Intip 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

1 hour ago

Jumlah SID Naik, BEI Gaspol Tingkatkan Keaktifan Investor di Pasar Modal

Balikpapan – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, jumlah single investor identification (SID) menembus 14 juta per… Read More

13 hours ago

Generali Indonesia Beri Perlindungan Asuransi bagi 6.000 Pelari di PLN Electric Run 2024

Jakarta – PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) terus mendukung berbagai kegiatan yang mempromosikan kesehatan… Read More

14 hours ago

Diikuti 6.470 Pelari, PLN Electric Run 2024 Ditarget Hindari Emisi Karbon hingga 14 ton CO2

Jakarta - Sebanyak 6.470 racepack telah diambil pelari yang berpartisipasi dalam PLN Electric Run 2024… Read More

21 hours ago