Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar as pada hari ini (3/11) dibuka Rp14.517/US$. Posisi tersebut tercatat menguat 0,46% bila dibandingkan dengan perdagangan kemarin (3/11) sore di level Rp14.585/US$.
Kepala Riset Monex Investindo Ariston Tjendra menjelaskan, nilai tukar dolar AS terlihat jatuh mengikuti sentimen pasar yang kembali masuk ke aset berisiko yang mendorong penguatan rupiah.
“Karena pasar mengantisipasi kemungkinan kemenangan calon Presiden AS Biden dalam pilpres AS dengan poling-poling terbaru,” kata Ariston di Jakarta, Rabu 4 November 2020.
Sebagai informasi saja pada hari ini hasil perhitungan suara Pilpres AS sudah mulai masuk dan pasar akan bereaksi dengan hasil tersebut. Pagi ini jam 7.55 terlihat Trump lebih unggul dibandingkan Biden yang diperkirakan masih akan mendorong penguatan nilai tukar dolar kembali. Tapi peta perhitungan terus berubah dan ketat.
“Perhitungan suara yang ketat akan mendorong pasar berhati-hati dan keluar dari aset berisiko. Dan ini bisa melemahkan nilai tukar rupiah hari ini terhadap dollar AS pada sore hari,” tambah Ariston.
Ariston memproyeksikan potensi pergerakan nilai tukar rupiah berada pada kisaran Rp14.550/US$ hingga Rp14.700/US$.
Sebagai informasi saja, berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, (4/11) kurs rupiah berada pada posisi Rp14.557/US$ terlihat menguat dari posisi Rp14.609/US$ pada perdagangan kemarin (3/11). (*)
Editor: Rezkiana Np
Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More
Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More
Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More
Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More