Keuangan

Roni Haslim Dinobatkan Sebagai CEO of The Year 2021

Jakarta – Direktur Utama BCA Finance, Roni Haslim, menutup tahun 2021 dengan legacy gemilang. Pada “Forum Top 100 CEO 2021”, dia dinobatkan sebagai “Chief Executive Officer (CEO) of The Year 2021”.

Penghargaan sebagai “CEO Terbaik Tahun 2021” kepada Roni Haslim diberikan oleh Majalah Infobank, bekerja sama dengan Ikatan Bankir Indonesia (IBI), Perhimpunan Bank Nasional (Perbanas), Ikatan Sarjana Ekonomi (ISEI), dan Masyarakat Ekonomi Syariah (MES). Penentuan “CEO Terbaik 2021” itu berdasarkan penilaian pada kinerja perusahaan, track record selama berkarier, dan leadership.

Roni Haslim bergabung dengan BCA Finance pada tahun 2000. Sejak itu, eksekutif kelahiran Medan, 24 Januari 1964 itu menjalani kariernya di anak usaha Bank BCA itu hingga dipercaya menjadi direktur pada tahun 2004 dan menjadi CEO sejak 2008 hinga sekarang.

Selama memimpin BCA Finance, alumnus RMIT Melbourne, Australia itu berhasil menempatkan BCA Finance sebagai perusahaan pembiayaan terbaik di kelasnya. Bahkan, di saat pandemi pun, BCA Finance tetap berhasil mendongkrak pertumbuhan pembiayaan hingga 53% menjadi Rp17,36 triliun, per September 2021.

“Ini prestasi yang luar biasa. Di tengah masa pandemi yang merontokkan ekonomi nasional, khususnya industri pembiayaan, BCA Finance masih berhasil tumbuh. Untuk itu, kita memberikan apresiasi kepada leader di BCA Finance,” ujar Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group, saat memberikan penghargaan.

BCA Finance merasa terhormat mendapat apresiasi dari Majalah Infobank dengan memberikan predikat “CEO of The Year 2021” kepada Roni Haslim selaku direktur utama.

“Untuk itu, kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Infobank. Tak ketinggalan, kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder, mitra kerja, karyawan, dan seluruh nasabah BCA Finance,” ujar Neza, perwakilan dari BCA Finance, usai menerima penghargaan. (*) DW

Evan Yulian

Recent Posts

Allianz Syariah Ajak Masyarakat Pahami Pentingnya Perlindungan Asuransi

Jakarta - PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (Allianz Syariah) terus berupaya meningkatkan literasi masyarakat tentang… Read More

4 hours ago

BPJS Ketenagakerjaan Terapkan Strategi Baru untuk Tangkal Fraud

Jakarta – Pesatnya perkembangan teknologi di era modern tidak hanya membawa kemudahan, tetapi juga meningkatkan… Read More

4 hours ago

Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan, Bank Mandiri Taspen Hadirkan Program Wirausaha

Jakarta - Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) terus menunjukkan komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan para nasabahnya,… Read More

4 hours ago

OJK Sebut Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Masih Evaluasi Internal

Jakarta – Rencana aksi korporasi BTN untuk mengakuisisi bank syariah lain masih belum menemukan titik terang. Otoritas… Read More

6 hours ago

DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Strategis

Suasana saat penandatanganan strategis antara Dana Pensiun Lembaga Keuangan PT AXA Mandiri Financial Services (DPLK… Read More

7 hours ago

Ini Dia Perusahaan Jumbo yang Bakal IPO di Akhir 2024

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bakal kedatangan satu perusahaan dengan kategori lighthouse yang… Read More

7 hours ago