News Update

Restrukturisasi Kredit BRI Sentuh Rp191,27 Triliun

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus mendukung kebijakan Pemerintah dengan menyalurkan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Direktur Keuangan BRI Haru Koesmahargyo mengungkapkan, hingga saat ini pihaknya telah menyalurkan dana dari beberapa program PEN, yang paling signifikan ialah restrukturisasi kredit BRI. Tercatat hingga 26 Oktober 2020 pihaknya telah merestrukturisasi dengan nilai mencapai Rp191,27 triliun, terhadap 2,93 juta debitur.

“Relaksasi OJK melalui restrukturisasi sudah Rp191 triliun kepada 2,93 juta debitur jadi barang kali ini adalah record restrukturisasi terbesar sepanjang sejarah,”  kata Haru melalui webinar Infobank dengan tema BUMN Lokomotif Ekonomi, Selasa 3 November 2020.

Selain itu, sampai 7 Agustus 2020 kemarin, dana Rp10 triliun milik pemerintah yang ditempatkan di BRI juga telah disalurkan dalam bentuk kredit sebanyak tiga kali, dengan total realisasi mencapai Rp30 triliun bagi 695 ribu debitur. Sementara titipan dana kedua yang ditempatkan Pemerintah ke BRI senilai Rp15 triliun sudah direalisasikan Rp15,06 triliun hingga 17 Oktober 2020 kepada 471 ribu debitur.

Tak hanya itu saja, sampai dengan tanggal 30 Oktober 2020 kemarin, BRI juga telah menyalurkan pinjaman UMKM dengan penjaminan kredit hingga mencapai angka Rp5,67 triliun, kepada 9.442 debitur.

Sementara untuk penyaluran subsidi bunga juga sudah dilakukan oleh BRI, yang sampai pertengahan 2 November 2020 lalu. Totalnya sudah mencapai Rp3,61 triliun dengan menjangkau 6,57 juta debitur.

Lebih lanjut Haru berharap, semua program PEN yang telah digulirkan Pemerintah dapat mendorong angka konsumsi masyarakat sehingga menopang pertunbuhan ekonomi nasional. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

1.001 PR BUMN Era Prabowo-Gibran

Jakarta - Erick Thohir kembali menduduki kursi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet… Read More

5 mins ago

Tiket.com Gandeng Accor, Sediakan Pilihan 500 Hotel bagi Wisatawan

Jakarta - Accor, pemimpin global industri perhotelan, resmi mengumumkan kemitraan strategis global dengan Tiket.com, salah… Read More

20 mins ago

Kolaborasi Pospay dan Jalin Perkuat Layanan Pembayaran QR Cross Border di Singapura

Jakarta — PT Pos Indonesia (Persero) melalui aplikasi Pospay dan PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin)… Read More

26 mins ago

Era Kerja Digital, Huawei Hadirkan Tablet Lebih dari Sekadar Laptop

Jakarta - Perkembangan teknologi yang semakin pesat telah mengubah cara hidup masyarakat, terutama dalam hal… Read More

2 hours ago

Erick Thohir Lanjutkan ‘Bersih-bersih’ BUMN Jilid Dua

Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir bakal melanjutkan program ‘bersih-bersih BUMN’ jilid kedua dalam melawan… Read More

2 hours ago

Sri Mulyani Lapor APBN Defisit Rp309,2 Triliun di Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pada hari ini (8/11) melaporkan bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja… Read More

2 hours ago