Jakarta – Mahkamah Agung (MA) Republik Indonesia (RI) secara resmi melantik Juda Agung dan Aida S. Budiman sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) periode 2022-2027, menggantikan Sugeng dan Rosmaya Hadi yang berakhir masa jabatannya pada hari ini, 6 Januari 2022.
Pelantikan dimulai pukul 10.00 WIB di Gedung Mahkamah Agung RI, Jakarta, Kamis 6 Januari 2022. Ketua MA Muhammad Syarifuddin menyampaikan, berdasarkan surat Keputusan Presiden RI No 147/P/2021 pada tanggal 24 Desember 2021 dimana Saudara Juda Agung dan Saudari Aida S. Budiman telah diangkat sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia.
“Sebelum memangku jabatan Deputi Gubenur BI, saudara wajib mengucapkan sumpah jabatan. Bersediakah saudara saudari mengucapkan sumpah jabatan menurut agama dan kepercayaan anda?” tanya Muhammad Syarifuddin.
Juda dan Aida menjawab dengan pasti “Bersedia”.
Di hadapan Ketua MA, Juda dan Aida mengucapkan sumpah jabatannya dengan ayat suci Al-Quran diatas kepalanya. Setelah pengucapan sumpah jabatan selesai, keduanya menandatangani berita acara di depan ketua MA.
Dalam pelantikan ini, sejumlah pejabat BI terlihat hadir seperti Gubernur BI Perry Warjiyo, Anggota Dewan Gubernur BI yakni Destry Damayanti, Dody Budi Waluyo, Doni P Joewono. Selain itu turut juga turut hadir beberapa pejabat negara lainnya.
Sebagai informasi, Juda Agung yang menjabat sebagai Asisten Gubernur sekaligus Kepala Kebijakan Makroprudensial BI akan menggantikan Sugeng dari Deputi Gubernur BI. Sementara, Aida S. Budiman akan menggantikan Deputi Gubernur BI Rosmaya Hadi. Dia sebelumnya menempati posisi Asisten Gubernur sekaligus Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI (*)
Editor: Rezkiana Np
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More
Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More