Categories: KeuanganNews Update

Rayakan HUT, Millennials Askrindo Laksanakan OBSC

Jakarta – Millenials Askrindo laksanakan Operasi Bersih Sungai Ciliwung (OBSC) bersama Komunitas Pencinta Ciliwung YALISA dari bentangan Kalibata sampai dengan MT Haryono, dalam rangka merayakan HUT ke-48 Askrindo, HUT Kementerian BUMN dan memperingati Hari Kartini.

Kegiatan yang dilakukan oleh mayoritas perempuan Millennials Askrindo ini adalah sebagai suatu bentuk kepedulian generasi millennials terhadap kebersihan sungai dan bantaran. Selain itu sekaligus mengajak masyarakat bantaran untuk sama-sama menjaga kebersihan Sungai Ciliwung.

Di tahun 2018 dengan tajuk kegiatan yang sama, Askrindo melaksanakan Operasi Bersih Sungai Ciliwung yang dihadiri oleh Menteri BUMN beserta Direktur Utama seluruh BUMN. Sejak saat itu, Askrindo rutin setiap bulan melaksanakan kegiatan CSR lingkungan dalam program Askrindo Peduli Sungai Ciliwung.

Direktur SDM dan Umum Askrindo, Firman Berahima berkomentar terhadap kegiatan yang digagas oleh Millennials Askrindo ini. Menurutnya apa yang dilakukan oleh generasi millennials ini adalah suatu langkah positif bagi insan Askrindo khususnya terinternalisasinya nilai-nilai kepedulian terhadap lingkungan.

“Kami (Askrindo) sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh generasi millennials di perusahaan. Secara konsisten program Askrindo Peduli Sungai Ciliwung telah berjalan rutin setiap bulan selama satu tahun dan secara perlahan mulai menginfluence insan Askrindo untuk ikut menjaga kelestarian lingkungan,” ucap Firman, di Jakarta, Minggu, 21 April 2019.

Sementara itu, Eka Soeriansyah selaku Ketua YALISA (Yayasan Lintas Sungai Abadi) mengatakan, bahwa apa yang dilakukan Millennials Askrindo dan Komunitas Peduli Sungai Ciliwung ini baginya merupakan anugerah yang cukup besar.

Eka berpendapat bahwa YALISA sangat salut terhadap langkah nyata yang dilakukan oleh Askrindo yang secara konsisten terus menerus melakukan kegiatan OBSC. Tidak hanya itu, kegiatan OBSC ini juga diselingi oleh kegiatan Literasi Bersih Sungai yang bertujuan mengedukasi warga bantaran sungai secara langsung untuk ikut menjaga kelestarian Ciliwung.

“Apresiasi tertinggi kami berikan bagi Askrindo, Selamat Ulang Tahun Askrindo yang ke-48. Kami, YALISA khususnya sangat salut terhadap keseriusan Askrindo dalam mengembalikan kembali ekosistem Sungai Ciliwung. Tidak hanya Operasi Bersih Sungai saja, kegiatan Literasi Bersih Sungai pun juga dilaksanakan bersama-sama dengan kami selama satu tahun. YALISA berharap konsistensi ini dapat dipertahankan dan dapat menggugah perhatian masyarakat bantaran dan stakeholder lainnya untuk sama-sama ikut mengembalikan kembali ekosistem Sungai Ciliwung,” ujar Eka.

Dalam kegiatan tersebut, Askrindo kembali memberikan bantuan 2 perahu karet kepada YALISA. Bantuan tersebut diserahkan oleh Kepala Corporate Communication Askrindo, Sri Lukmiyati kepada Ketua YALISA, Eka Soeriansyah.

Dalam sambutannya, Lukmiyati menyampaikan harapannya kepada para pemerhati lingkungan khususnya pemerhati Sungai Ciliwung untuk terus semangat dan berjuang tanpa kenal lelah dalam usahanya memelihara ekosistem ciliwung melalui kegiatan bersih sungai ini.

“Askrindo melalui program Askrindo Peduli Sungai Ciliwung akan terus berupaya memberikan langkah nyata dalam membersihkan Ciliwung lewat aksi OBSC dan Literasi Bersih Sungai. Harapan dari program ini adalah terwujudnya perilaku masyarakat yang ikut menjaga kebersihan Sungai dan terpeliharanya kelestarian Sungai Ciliwung” Ucap Lukmiyati. (*)

Apriyani

Recent Posts

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

4 hours ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

9 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

10 hours ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

19 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

20 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

20 hours ago