Ekonomi dan Bisnis

Rayakan HUT ke 30, Imperial Group Tebar Promo Spesial

Jakarta – Rayakan hari jadinya yang ke-30, Imperial Group hadirkan promo spesial. Adapun promo yang diberikan adalah Rp30,++ untuk pembelian makanan di semua brand dalam naungan Imperial Group pada 8 Oktober 2023.  

“Dalam rangka ulang tahun yang ke-30, kami menghadirkan promo spesial Rp30,++ untuk semua brand Imperial Group. Promo ini hanya berlaku satu hari khusus di 8 Oktober 2023,” kata Regina Wardani, Head of Public Relations Imperial Group dalam keterangan tertulisnya, Senin, 18 September 2023.

Dia melanjutkan, promo ini berlaku di seluruh cabang, tanpa minimum pembelian dan berlaku hanya untuk member IClub. Pelanggan bisa memesan makanan dari semua brand Imperial Group. Di antaranya Happy Day, Imperial Shanghai, Imperial Cakery, Imperial Tables, Imperial Kitchen & Dimsum, The Yumz, Imperial Tables Vegetarian, Izuka Gyoza, Kastil Dimsum, Big Kong Dimsum, Imperial Kitchen & Dimsum Signature dan yang terbaru adalah De Arjuna Cafe.

Baca juga: Kisah Inovatif Nasabah PNM Raup Cuan dari Usaha Kuliner

Kata Regina, promosi ini berlaku di setiap cabangnya di seluruh Indonesia. Saat ini, Imperial Group telah memiliki lebih dari 100 cabang di seluruh Indonesia yang tersebar di berbagai pusat perbelanjaan, gedung perkantoran dan lingkungan perumahan, bandara hingga rumah sakit.

Ada beberapa menu unggulan Imperial Group yang berbeda tiap brand. Salah satu menu andalannya adalah artisan Dimsum dan Bakpao. Yang membedakan adalah keunikannya, dimulai dari bentuk dan tampilan plating yang dikemas cantik sehingga menjadikan poin plus.

“Memasuki usia yang baru, Imperial Group pastinya akan terus berinovasi dan terus berkembang dalam menciptakan menu-menu yang unik. Selain itu, ke depannya juga akan ada banyak brand baru di bawah naungan Imperial Group,” tambah Regina.

Untuk mendapatkan kemudahan dalam reservasi, pengaduan layanan, program diskon voucher menarik, pelanggan bisa menggunakan Imperial Club atau iClub.

iClub merupakan sebuah aplikasi dan penggunanya dalam melakukan pesanan makanan dengan menu- menu favorit dari Imperial Group. iClub bisa didownload melalui AppStore ataupun Google PlayStore.

Baca juga: Mendorong UMKM Kuliner Menjadi Bankable dan Scale Up Bisnis   

Layanan iClub yang bisa dinikmati di antaranya cashback poin, pesan antar atau delivery maupun self pick-up, sistem pembayaran yang terintegrasi sehingga mudah dan cepat. iClub juga memiliki fitur “Referral” untuk pelanggan yang sudah menjadi penggunanya.

“Fitur ini bisa mereferensikan iClub kepada keluarga, teman-teman, atau pasangan, sehingga semua bisa mendapatkan keuntungan yang bisa digunakan bersama-sama,” tutup Regina. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

Laba Bank DBS Indonesia Turun 11,49 Persen jadi Rp1,29 Triliun di Triwulan III 2024

Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More

29 mins ago

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

1 hour ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

2 hours ago

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

3 hours ago

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

3 hours ago

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

3 hours ago