Ekonomi dan Bisnis

Rayakan Hari Jadi ke 118, Pegadaian Fokus Segmen Digital

Jakarta – PT Pegadaian (persero) (Pegadaian) merayakan ulang tahun ke 118 di Kantor Pusatnya Senen, Jakarta Pusat. Acara tersebut dimeriahkan oleh jajaran direksi dan ribuan pegawai Pegadaian se-Jabodetabek dan diawali dengan upacara yang dipandu oleh Direktur Utama Pegadaian Kuswiyoto.

Dalam sambutannya, Kuswiyoto menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh jajaran yang ada di Pegadaian karena telah bekerja dengan maksimal, sehingga dapat mencatatkan pendapatan perseroan tumbuh positif. Ke depan dirinya berharap semua jajaran dan Karyawan harus siap bekerja lebih kreatif menuju Peran & Era Baru Pegadaian di era digital.

“Pegadaian hingga mencapai usia sekarang ini, dan berhasil menunjukkan kinerja terbaik, yang ditandai dengan Laba bersih Rp 2,77 triliun,” kata Kuswiyoto pada sambutannya di Acara Ulang Tahun Pegadaian ke 118, Jakarta, Senin 1 April 2019.

Kuswiyoto menjelaskan bahwa, di tahun 2018 Pegadaian dapat berkontribusi kepada pembangunan di Indonesia dengan menyetorkan pajak sebesar Rp1,441 triliun dan Dividen Rp 1,005 triliun. Menurutnya hal tersebut merupakan pencapaian yang membanggakan bagi seluruh jajaran Pegadaian, akan tetapi semua karyawan Pegadaian diminta untuk tetap giat dalam melakukan pekerjaan. Sehingga dapat menghasilkan kinerja Pegadaian lebih meningkat lagi.

Sementara itu, Kuswiyoto menyatakan Pegadaian akan terus melakukan inovatif produk dan sistem layanan secara online (digital) untuk memenuhi kebutuhan nasabah. Bukan hanya fasilitas layanan saja yang ditingkatkan, tetapi juga menciptakan berbagai produk baru digital yang akan diluncurkan pada tahun ini.

Kuswiyoto menjelaskan dalam waktu dekat ini akan segera meluncurkan beberapa produk baru, diantaranya adalah Gadai on Demand yang merupakan program Pegadaian untuk membantu masyarakat agar lebih mudah untuk mengakses layanan perseroan kepada nasabah. Program tersebut akan bekerjasama dengan perusahaan besar berbasis layanan digital.

Ditambahkan bahwa pengembangan saluran distribusi melalui sistem keagenan maupun digital harus terus ditumbuh kembangkan agar masyarakat semakin memperoleh kemudahan dalam meng-akses produk dan layanan Pegadaian. Sehingga, membuat Pegadaian semakin dekat dengan masyarakat, karena adanya kecepatan dalam proses pelayanan. (*)

Suheriadi

Recent Posts

IHSG Dibuka Rebound ke Level 7.304 Usai The Fed Pangkas Suku Bunga

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (8/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

57 mins ago

IHSG Diprediksi Lanjut Melemah, Analis Rekomendasikan 4 Saham Ini

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

1 hour ago

Trump Menang, The Fed Pangkas Suku Bunga 25 Bps

Jakarta - Bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve atau The Fed kembali memangkas… Read More

2 hours ago

BCA Syariah Bersama BAZNAS RI Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Bagi Mustahik Micropreneur

Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More

3 hours ago

Kembali Terpilih sebagai Ketua ASBISINDO, Hery Gunardi Optimis Masa Depan Perbankan Syariah Nasional

Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More

3 hours ago

BCA Luncurkan Program Runvestasi

Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More

4 hours ago