News Update

Rating 105 Asuransi: BRI Life “Sangat Bagus” Juara di Kelas Atas

Jakarta – Asuransi BRI Life (BRI Life) menorehkan catatan manis dalam “Rating 105 Asuransi Versi Infobank 2020”. Raihan total skor 95,01% menjadikan BRI Life meraih predikat “sangat bagus”.

Capaian ini sekaligus menempatkan BRI Life sebagai juara di kelas perusahaan asuransi jiwa berpremi bruto Rp5 triliun ke atas atau kelas teratas dalam rating ini. BRI Life berhasil melompat ke kelas teratas setelah premi brutonya menembus Rp5 triliun pada 2019.

Tahun ini, predikat “sangat bagus” yang diraih perusahaan asuransi jiwa yang dipimpin Gatot M. Trisnadi sebagai direktur utama ini adalah untuk tahun ke-9 berturut-turut.

Menurut data Biro Riset Infobank (birI), pada 2019 BRI Life membukukan pendapatan premi bruto Rp5,19 triliun atau meningkat 18,52% dari Rp4,39 triliun pada 2018. Pendapatan premi bruto yang tumbuh solid menopang investasi BRI Life yang mencapai Rp10,03 triliun atau meningkat 19,26% dari Rp8,41 triliun pada tahun sebelumnya.

Pertumbuhan premi bruto dan investasi tersebut ikut mendongkrak pendapatan BRI Life menjadi Rp5,66 triliun, tumbuh 16,22% ketimbang 2018 yang tercatat Rp4,87 triliun. Dengan jumlah beban sebesar Rp5,33 triliun, BRI Life berhasil membukukan laba sebelum pajak Rp336,19 miliar.

Dalam rating asuransi tahun ini, kelompok perusahaan asuransi jiwa berpremi bruto Rp5 triliun ke atas dihuni oleh 10 perusahaan. Enam di antaranya, termasuk BRI Life berhasil mendapat predikat “sangat bagus”.

Perusahaan-perusahaan asuransi jiwa yang bersinar itu, setelah BRI Life, adalah Asuransi Allianz Life Indonesia, Capital Life Indonesia, Axa Mandiri Financial Services, AIA Financial, dan Indolife Pensiontama. (*) Ari Nugroho

Laporan lengkap “Rating 105 Asuransi Versi Infobank 2020” bisa didapat di Majalah Infobank No.508, edisi Agustus 2020. Hubungi Sirkulasi Infobank, 0852-8802-0094/0815-9960-459

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

37 mins ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

1 hour ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

1 hour ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

1 hour ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

5 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

8 hours ago