News Update

Rating 105 Asuransi: BRI Life “Sangat Bagus” Juara di Kelas Atas

Jakarta – Asuransi BRI Life (BRI Life) menorehkan catatan manis dalam “Rating 105 Asuransi Versi Infobank 2020”. Raihan total skor 95,01% menjadikan BRI Life meraih predikat “sangat bagus”.

Capaian ini sekaligus menempatkan BRI Life sebagai juara di kelas perusahaan asuransi jiwa berpremi bruto Rp5 triliun ke atas atau kelas teratas dalam rating ini. BRI Life berhasil melompat ke kelas teratas setelah premi brutonya menembus Rp5 triliun pada 2019.

Tahun ini, predikat “sangat bagus” yang diraih perusahaan asuransi jiwa yang dipimpin Gatot M. Trisnadi sebagai direktur utama ini adalah untuk tahun ke-9 berturut-turut.

Menurut data Biro Riset Infobank (birI), pada 2019 BRI Life membukukan pendapatan premi bruto Rp5,19 triliun atau meningkat 18,52% dari Rp4,39 triliun pada 2018. Pendapatan premi bruto yang tumbuh solid menopang investasi BRI Life yang mencapai Rp10,03 triliun atau meningkat 19,26% dari Rp8,41 triliun pada tahun sebelumnya.

Pertumbuhan premi bruto dan investasi tersebut ikut mendongkrak pendapatan BRI Life menjadi Rp5,66 triliun, tumbuh 16,22% ketimbang 2018 yang tercatat Rp4,87 triliun. Dengan jumlah beban sebesar Rp5,33 triliun, BRI Life berhasil membukukan laba sebelum pajak Rp336,19 miliar.

Dalam rating asuransi tahun ini, kelompok perusahaan asuransi jiwa berpremi bruto Rp5 triliun ke atas dihuni oleh 10 perusahaan. Enam di antaranya, termasuk BRI Life berhasil mendapat predikat “sangat bagus”.

Perusahaan-perusahaan asuransi jiwa yang bersinar itu, setelah BRI Life, adalah Asuransi Allianz Life Indonesia, Capital Life Indonesia, Axa Mandiri Financial Services, AIA Financial, dan Indolife Pensiontama. (*) Ari Nugroho

Laporan lengkap “Rating 105 Asuransi Versi Infobank 2020” bisa didapat di Majalah Infobank No.508, edisi Agustus 2020. Hubungi Sirkulasi Infobank, 0852-8802-0094/0815-9960-459

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

2 hours ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

3 hours ago

Bijak Manfaatkan Produk Keuangan, Ini Pesan OJK kepada Gen Z

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica… Read More

3 hours ago

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

3 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Luncurkan 5 Fitur dan Layanan Digital Terbaru

Komisaris Bank Mandiri Chatib Basri dan Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi saat meresmikan peluncuran… Read More

4 hours ago

BEI Catat 5 Saham Berikut Jadi Pemberat IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami penurunan sebesar sebesar 2,61 persen… Read More

5 hours ago