CSR

Ramadan Berbagi, BRI Life Santuni Anak Yatim dan Duafa

Jakarta – Asuransi BRI Life menyemarakan bulan suci Ramadan 1145 H dengan menggelar kegiatan buka bersama dan santunan kepada anak yatim dan duafa. Gelaran yang diikuti jajaran dewan direksi dan komisasir BRI Life itu juga menjadi wujud rasa syukur atas kinerja apik perseroan sepanjang 2023.

Dalam kegiatan ini, BRI Life melibatkan lima yayasan yatim piatu dan duafa di seluruh wilayah Jabodetabek, antara lain; Yayasan Bilyatimi Peduli Nusantara, Yayasan Yatim Piatu Al Washiyah, Yayasan Al Madaniyah, Yayasan Paguyuban Insan Mandiri dan Yayasan Yatim Piatu PABU.

Buka bersama dan santunan itu digelar akhir Maret 2024 lalu. Acara yang dimulai sejak ba’da salat Ashar tersebut diawali dengan tausiyah/ceramah dan doa bersama serta ditutup dengan acara santunan dan pemberian paket lengkap sembako kepada tiap tiap yatim dan duafa.

Baca juga: Begini Langkah BRI Life Tingkatkan Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan

Corporate Secretary Bank BRI Life Ade Nasution mengatakan, kegiatan berbagi ini merupakan wujud kepedulian BRI Life kepada sesama di bulan yang penuh berkah. BRI Life menyakini, perusahaan yang baik tidak hanya membawa kesejahteraan bagi karyawannya, tapi juga memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

“Asuransi BRI Life hadir dan berbagi kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya dalam keterangan resmi, Jum’at, 5 April 2024.

Para penerima bantuan sangat mengapresiasi acara buka bersama ini dan berharap agar kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.

Baca juga: Simak! Ini Jadwal Operasional BRI Selama Periode Libur Idul Fitri 1445 H

“Kami sangat berterimakasih, BRI Life telah memberikan kebahagiaan untuk anak anak kami di bulan Ramadan ini, semoga BRI Life semakin sukses dan selalu dapat berbagi kepada sesama,” ungkap Agus Salim dari Yayasan Bilyatimi Peduli Nusantara.

Di luar itu, BRI Life juga aktif terlibat dalam kegiatan berbagi bersama BRI Grup ke sejumlah panti asuhan dan panti werdha melalui program “Berbagi Bahagia Bersama BRI Group” yang dilaksanakan selama Ramadan tahun ini. (*) Ari Astriawan

Galih Pratama

Recent Posts

Jumlah SID Naik, BEI Gaspol Tingkatkan Keaktifan Investor di Pasar Modal

Balikpapan – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, jumlah single investor identification (SID) menembus 14 juta per… Read More

4 hours ago

Generali Indonesia Beri Perlindungan Asuransi bagi 6.000 Pelari di PLN Electric Run 2024

Jakarta – PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) terus mendukung berbagai kegiatan yang mempromosikan kesehatan… Read More

4 hours ago

Diikuti 6.470 Pelari, PLN Electric Run 2024 Ditarget Hindari Emisi Karbon hingga 14 ton CO2

Jakarta - Sebanyak 6.470 racepack telah diambil pelari yang berpartisipasi dalam PLN Electric Run 2024… Read More

11 hours ago

Segini Target OJK Buka Akses Produk dan Layanan Jasa Keuangan di BIK 2024

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membidik pencapaian Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024 sekitar 8,7… Read More

12 hours ago

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

1 day ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

1 day ago