Jakarta – Unit usaha syariah (UUS) Bank Sumsel Babel meraih penghargaan dengan predikat “sangat bagus” pada Infobank Syariah Awards 2020.
Keberhasikan UUS Sumsel Babel tidak lepas dari kinerjanya yang moncer pada tahun 2019, untuk kelompok UUS beraset Rp2,5 triliun atau di bawah Rp5triliun.
Data Biro Riset Infobank (birI) menunjukkan bahwa pembiayaan UUS Bank Sumsel Babel naik 37,62% year on year menjadi Rp1,32 triliun pada 2019.
Penyaluran pembiayaan dilakukan dengan mengedepankan prinsip kehati-hatian dimana kita bisa melihat non performing financing (NPF) gross UUS Bank Sumsel Babel yang berada di level 3,13%.
Kinerja penyaluran pembiayaan yang ciamik ini tentunya dapat dilakukan berkat pondasi likuiditas yang kuat.
Dana pihak ketiga (DPK) yang dihimpunnya sendiri mencapai Rp1,87 triliun atau naik 12,45% dari tahun 2018. Hal itu membuat total asetnya berkembang 15,15% yoy menjadi Rp3,37 triliun.
Sementara itu, labanya terkumpul sebesar Rp98,02 miliar atau tumbuh 9,63% dibandingkan dengan perolehan di periode sama tahun sebelumnya. (Steven)
Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (13/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang melanjutkan pelemahannya pada, Rabu, 13… Read More
Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More
Jakarta - Berbicara soal maskapai Garuda Indonesia saat ini, maka tak bisa dilepaskan dari sosok… Read More
Jakarta - UOB Indonesia memandang pentingnya literasi keuangan untuk membantu masyarakat memahami dan mengelola keuangan pribadi… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan bahwa penghapusan utang kredit usaha mikro, kecil, dan… Read More