Jakarta – PT Asuransi Jiwa Reliance Indonesia (Reliance Life) berhasil meraih predikat “Sangat Bagus” versi Infobank untuk ketiga kalinya.
Meskipun sudah naik kelas pada 2016 lalu dan berkompetisi dengan perusahaan asuransi jiwa yang lebih besar, Reliance Life mampu mempertahankan predikat “Sangat Bagus” yang telah diraih selama tiga tahun berturut-turut.
Reliance Life sendiri telah mempertajam kinerja perusahaan sepanjang tahun lalu sehingga masuk ke dalam kategori perusahaan asuransi jiwa dengan premi bruto di atas Rp250 miliar hingga di bawah Rp1 triliun pada Infobank Insurance Awards 2017.
Direktur Utama, Reliance Life Prihantoro mengapresiasi pemeringkatan yang telah dilakukan Infobank kepada perseroan.
Prihantoro berharap predikat “Sangat Bagus” ini akan memicu perseroan untuk semakin meningkatkan performa bisnisnya dengan melayani sekitar 7,8 juta nasabah baik direct maupun indirect.
“Kami berkomitmen turut meningkatkan pemerataan ekonomi masyarakat Indonesia, salah satunya dengan memberikan pemahaman tentang asuransi dan menggali kebutuhan asuransi yang ada di masyarakat,” papar Prihantoro.
Selama 2016, Reliance Life membukukan peningkatkan perolehan laba bersih sebesar 64,0% menjadi Rp22,97 miliar dibandingkan dengan 2015 sebesar Rp14,0 miliar. Pertumbuhan laba bersih ini seiring dengan kenaikan pendapatan premi sebesar 42,1% menjadi Rp280,5 miliar per Desember 2016 dari Rp197,3 miliar pada 2015 lalu.
Reliance Life merupakan perusahaan asuransi jiwa yang berdiri sejak 25 September 2012 dan berada di bawah naungan PT Reliance Capital Management (Reliance Group). Perseroan telah meraih sertifikasi ISO 9001:2008 pada 10 Desember 2015. (*)
Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More
Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More
Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More
Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More
Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More
Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More