Keuangan

Raih Fasilitas Green Loan USD10 Juta, Wuling Finance Fokus Pembiayaan ke Segmen Ini

Jakarta – PT SGMW Multifinance Indonesia (Wuling Finance) telah menandatangani Fasilitas Green Loan dari PT BNP Paribas Indonesia senilai USD10 juta. Fasilitas Green Loan ini adalah yang pertama kali diberikan kepada perusahaan pembiayaan kendaraan bermotor di Indonesia.

Adanya Fasilitas Green Loan ini diberikan khusus untuk membiayai kendaraan listrik merk Wuling, yang bertujuan agar dapat bertumbuh dengan pesat, dimana pada akhirnya akan mendukung komitmen pemerintah Indonesia dalam percepatan transisi energi yang berkelanjutan.

Baca juga: Wuling Finance Dapat Pinjaman Kredit Rp1 Triliun dari BCA

Penandatanganan ini dilakukan di Kantor Pusat PT BNP Paribas Indonesia di Jakarta oleh Bapak Alan Wang selaku Direktur Utama PT SGMW Multifinance Indonesia dan Bapak Nicolas Parrot selaku Direktur Utama PT BNP Paribas Indonesia.

“Kami bangga dan merasa terhormat dapat menjadi Perusahaan Pembiayaan Kendaraan Bermotor pertama di Indonesia yang memperoleh Fasilitas Green Loan dari industri perbankan di Indonesia. Ini juga sejalan dengan model bisnis perusahaan kami yang mengutamakan ESG (Environment, Social Responsibility and Good Governance) atau Lingkungan Hidup, Tanggung jawab sosial dan tata kelola perusahaan yang baik,” ujar Alan Wang dalam keterangannya, 24 Agustus 2023.

Menurut Nicolas Parrot, Wuling AirEV telah menjadi mobil listrik dengan penjualan paling besar di Indonesia dan fasilitas Green Loan akan diperuntukkan untuk membiayai pembelian AirEV oleh Masyarakat di Indonesia dan juga mobil listrik lainnya yang akan dibawa oleh SAIC Group ke Indonesia.

“Kami merasa Bahagia dapat mendukung transportasi yang bersih di Indonesia yang akan memberikan kontribusi positif kepada negara, lingkungan dan Masyarakat Indonesia,” tambah dia.

Baca juga: Wuling Motors Produksi Baterai Mobil Listrik di Indonesia

PT SGMW Multifinance Indonesia adalah perusahaan pembiayaan captive milik SAIC Motor HK yang melayani merk Wuling dan Morris Garage (MG) dengan menyediakan pembiayaan kepada dealer-dealer Wuling dan MG dan juga pembiayaan dengan cara angsuran kepada konsumen-konsumen retail. 

Pemegang saham PT SGMW Multifinance Indonesia terdiri dari SAIC Motor HK Investment Limited, PT SGMW Motor Indonesia, General Motor Financial Inc dan PT Sinarmas Multiartha Tbk, yang secara kolektif telah melakukan investasi sebesar Rp600 miliar dalam bisnis ini. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

6 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

7 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

8 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

8 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

10 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

10 hours ago