News Update

QRIS Jadi Andalan Bank Sumselbabel Perluas Layanan Cashless

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (Bank Sumselbabel) memiliki strategi khusus untuk memperluas layanan cashless di masyarakat, yakni dengan mensosialisasikan penggunaan QRIS ke pedesaan.

Bank Sumselbabel memanfaatkan program grebek pasar, yakni dengan memperbanyak agen laku pandai melalui program BSBLur untuk mensosialisasikan QRIS. Melibatkan penyuluh pertanian sebagai agen dalam bentuk satu desa satu agen laku pandai. Di samping itu, Bank Sumselbabel juga membangun ekosistem bisnis secara end to end melalui bentuk klaster.

“Menyadari adanya perbedaan kondisi daerah dan masyarakat yang ada di daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung, maka strategi layanan yang digunakan Bank Sumsel Babel adalah digitalisasi dengan memanfaatkan kearifan lokal. Dalam waktu bersamaan, bank tetap mempertahankan kualitas layanan tradisional dan sekaligus melakukan pengembangan layanan digital,” ujar Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, kepada Infobank belum lama ini.

Bank Sumselbabel juga tak lupa akan pentingnya keterbukaan sistem untuk melibatkan pihak lainnya membangun jaringan digital yang kuat. Semua ini dilakukan demi membuat nasabah lebih nyaman untuk bertransaksi atau mengelola keuangannya melalui perbankan.

“Bank Sumselbabel membuka diri untuk bersinergi baik dengan Pemerintah Daerah, BUMD, fintech, perbankan, dan lembaga lainnya untuk berkontribusi bagi pembangunan daerah dan nasional,” jelas Achmad. (*) Steven Widjaja

Evan Yulian

Recent Posts

Pesawat ATR 42-500 Ditemukan, Evakuasi Tunggu Cuaca Aman

Poin Penting Pesawat ATR 42-500 ditemukan di puncak Bukit Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dalam… Read More

5 hours ago

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

10 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

13 hours ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

16 hours ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

16 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

18 hours ago