Perbankan

QRIS Antarnegara Sebuah Kemajuan, Keamanan Siber Masih jadi Tantangan

Jakarta – Keamanan siber wajib menjadi perhatian serius dalam sistem pembayaran menggunakan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard). Terlebih, QRIS Antarnegara sudah mulai diterapkan di Thailand. Hal ini, perlu adanya antisipasi dan mitigasi dari pemerintah dan regulator.

Mengingat dari masa pandemi Covid-19 sampai saat ini, masih banyak terjadi serangan berbagai situs dan pencurian data di beberapa institusi pemerintah dan perusahaan besar tanah air, hal tersebut menunjukan bahwa serangan siber dapat terjadi dan akan terus mendisrupsi keberlangsungan bisnis.

Pakar Keamanan Siber sekaligus Kepala Lembaga Riset Siber Communication & Information System Security Research Center (CISSReC) Pratama Persadha menyampaikan, menurut data dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), selama tahun 2021 sebanyak 1,6 miliar anomali lalu lintas siber yang terdeteksi.

“Bahkan sebelum masa pandemi Covid-19 sudah ada beberapa kejadian seperti saldo hilang dan transaksi fiktif,” ungkap Pratama Persadha kepada Infobank, seperti dikutip 2 September 2022.

Untuk itu, kata dia, diperlukan semacam perbaikan dari sisi teknis dan juga harus didukung oleh regulasi pemerintah yang mengayomi masyarakat. “Minimal adalah dengan mengakomodasi pasal-pasal pengamanan data pribadi dalam RUU Perlindungan Data Pribadi,” jelasnya.

Baca juga: Penerapan QRIS Antarnegara, Bagaimana Keamanan Sistem di Indonesia?

Namun dengan segala risikonya, QRIS bisa dipakai diluar negeri adalah sebuah pencapaian positif. Hanya bagaimana pengamanan dan pendampingan program ini agar berjalan baik serta bisa meminimalisir terjadinya fraud. (*) Irawati

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

IHSG Sesi I Ditutup pada Zona Hijau ke Level 7.199

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini (22/11) ditutup… Read More

27 mins ago

Maya Watono Resmi Diangkat jadi Dirut InJourney

Jakarta – Maya Watono resmi ditunjuk sebagai Direktur Utama (Dirut) Holding BUMN sektor aviasi dan… Read More

34 mins ago

Dorong Pelaku UMKM Naik Kelas, BRI Telah Salurkan KUR Rp158,6 T per Oktober 2024

Jakarta - PT. Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) telah menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) senilai Rp158,60… Read More

2 hours ago

OJK Panggil dan Awasi Ketat KoinP2P, Ini Alasannya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan tegas melaksanakan langkah-langkah pengawasan secara ketat terhadap PT… Read More

3 hours ago

149 Saham Hijau, IHSG Dibuka Menguat 0,48 Persen

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (22/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

4 hours ago

Rupiah Diprediksi akan Tembus Rp16.000 per Dolar AS

Jakarta - Rupiah berpeluang masih melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) akibat ketegangan geopolitik Ukraina dan Rusia… Read More

4 hours ago