News Update

Punya 6,8 Juta Nasabah, Total Tabungan Simpeda Tembus Rp71,65 Triliun

Pontianak – Jumlah penabung Tabungan Simpanan Pembangunan Daerah (Simpeda) secara nasional terus mengalami peningkatan. Per Juni 2024, jumlah penabung tercatat 6.872.707 nasabah. Adapun jumlah saldonya mencapai Rp71,65 triliun.

Demikian dikatakan Busrul Iman, Wakil Ketua Umum II Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) dalam malam pengundian Tabungan Simpeda Periode 1 Tahun XXXV-2024 di Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), 8 Agustus 2024.

Menurutnya, raihan total saldo Tabungan Simpeda secara nasional tersebut mengalami peningkatan 8,87 persen secara tahunan dibanding tahun lalu di periode yang sama. 

“Capaian ini mengalami peningkatan sebesar 8,87 persen atau naik Rp5,84 triliun year on year,” jelas pria yang juga menjabat sebagai Direktur Utama Bank Jatim ini.

Baca juga: Asbanda Gelar Pengundian Tabungan Simpeda Periode 1 Tahun XXXV-2024, Ini Daftar Pemenangnya

Sementara, lanjutnya, untuk BPD yang paling banyak menghimpun dana Tabungan Simpeda saat ini masih dipegang oleh Bank Jatim. Tercatat hingga Juni 2024, jumlah dana yang terhimpun di Bank Jatim sebesar Rp16,71 triliun atau 23,37 persen dari Tabungan Simpeda nasional.

“Ke depan, kita akan terus meningkatkan kualitas produk dan layanan Simpeda ini, sehingga Tabungan Simpeda menjadi pilihan masyarakat Indonesia dalam menabung,” harap Busrul. 

Pemenang Tabungan Simpeda 2024

Sementara dalam malam pengundian Undian Tabungan Simpeda Periode 1 Tahun XXXV-2024, nasabah asal Bank Sulselbar berhasil meraih hadiah utama senilai Rp500 juta.

Undian Tabungan Simpeda juga mengundi pemenang kedua untuk empat pemenang dengan masing-masing hadiah sebesar Rp100 juta.

Untuk tiga pemenang hadiah Rp100 juta masing-masing diraih oleh nasabah Bank BJB, Bank Lampung, dan Bank Kaltimtara.

Sedangkan satu hadiah dikhususkan untuk Bank Kalbar sebagai tuan rumah Undian Tabungan Simpeda Periode 1 Tahun XXXV-2024. Adapun pemenangnya adalah Ahmad Yani dari Cabang Nanga Pinoh Bank Kalbar.

Baca juga: Total Tabungan Simpeda Bank Kalbar Tembus Rp3,7 Triliun per Juni 2024

Undian Tabungan Simpeda 2024 sebagai bentuk upaya untuk meningkatkan customer loyalty dan sekaligus sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah.

Undian Tabungan Simpeda ini dilaksanakan dua kali dalam setahun. Periode I pengumpulan poin, yakni 1 Januari – 30 Juni. Sedangkan periode II untuk pengumpulan poin selama 1 Juli – 31 Desember.

Adapun undian periode berikutnya, Asbanda menunjuk Bank Papua sebagai tuan rumah. Rencananya, gelaran Panen Rejeki BPD tersebut digelar di Kota Jayapura pada Februari 2025. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

21 seconds ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

11 mins ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

2 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

2 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

4 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

4 hours ago