News Update

PT PP Kantongi Kontrak Rp31,9 Triliun

Jakarta – PT PP (Persero) Tbk (PTPP) telah mengantongi kontrak baru sebesar Rp31,9 triliun atau tumbuh sebesar 40,5 persen dibandingkan dengan perolehan di periode sama tahun sebelumnya Rp22,7 Triliun.

“Pencapaian kontrak baru sebesar 78,6 persen dari total target kami selama 2017. Ini menunjukkan PTPP tetap on the right track,” ungkap Direktur Utama PTPP, Tumiyana, dalam keterangan resminya, di Jakarta, Senin, 2 Oktober 2017.

Dirinya menyebutkan, kontribusi kontrak baru tersebut masing-masing berasal dari Induk Perseroan sebesar Rp28,1 Triliun dan Anak Perusahaan sebesar Rp3,8 Triliun.

“Beberapa proyek yang berhasil diraih oleh PTPP selama bulan September, seperti Bandar Udara Kulonprogo Yogyakarta sebesar Rp6,5 Triliun, Transmart Bali Rp497 Miliar, dan Jalan Tol Gempol-Pasauruan Rp423,5 Miliar,” jelasnya.

Sementara itu jika dilihat dari sisi komposisi kepemilikan (project owner) perolehan kontrak baru sampai dengan akhir September 2017 didominasi oleh BUMN sebesar 60,8 persen, disusul oleh Swasta 28,9 persen dan Pemerintah 10,2 persen.

Di mana, dengan perolehan kontrak proyek Bandara Yogyakarta di bulan September 2017, komposisi kontrak baru Perseroan berdasarkan tipe pekerjaan yakni Gedung (29,6 persen), Pelabuhan dan Bandara (28,5 persen), EPC (22,5 persen), Jalan dan Jembatan (16,5 persen), dan Irigasi (2,6 persen).

“Eksposur PTPP terhadap proyek Pemerintah tidak signifikan, sedangkan dari sisi tipe pekerjaan, kontrak baru yang diraih sangat terdiversifikasi, sehingga portofolio kontrak baru ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas laba dan mendorong profitabilitas Perseroan yang lebih baik,” tutup Tumiyana. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Dwitya Putra

Recent Posts

DPR: Indonesia Jangan Jadi Sasaran Barang Buangan Akibat Kebijakan Trump

Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah mengumumkan daftar tarif dasar dan bea… Read More

12 hours ago

Ekspor Terancam, Pemerintah Susun Langkah Hadapi Tarif AS

Jakarta - Pemerintah Indonesia segera menyiapkan langkah strategis untuk merespons kebijakan tarif resiprokal yang diberlakukan… Read More

17 hours ago

Kadin Dorong Presiden Prabowo Negosiasi Tarif Impor AS dengan Trump

Jakarta – Kadin Indonesia meminta pemerintah untuk melakukan negosiasi dengan Amerika Serikat (AS), usai Donald Trump… Read More

22 hours ago

Gawat! Badai PHK Massal Mengintai Efek Tarif Trump 32 Persen ke Indonesia

Jakarta – Pengenaan tarif impor sebesar 32 persen dari Amerika Serikat (AS) terhadap Indonesia menjadi… Read More

22 hours ago

Layanan Terkendala, Bank DKI Berikan Penjelasan dan Cara Pengaduan

Jakarta – Bank DKI memberikan penjelasan terkait kendala trandaksi yang dialami nasabahnya. Dalam keterangan tertulisnya,… Read More

23 hours ago

Respons Pemimpin Dunia Soal Tarif Resiprokal AS, Tiongkok Siapkan Tarif Balasan?

Jakarta – Usai Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan tarif resiprokal pada Rabu (2/4)… Read More

1 day ago