COVID-19 Update

Pramuka Distribusikan Peralatan Kesehatan Selama Pandemi

Jakarta – Pramuka yang tergabung dalam Satgas Penanganan Covid-19 berperan aktif dalam penanganan pandemi. Selain ikut menjadi duta perubahan perilaku, Pramuka juga ikut membagi peralatan-peralatan kesehatan yang dibutuhkan masyarakat selama pandemi, seperti Masker, Hand Sanitizer dan Thermo Gun.

Dr. Saul Ronald Jacob Saleky, Asisten Operasi Satgas Pramuka Peduli Penanggulangan Covid 19 mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan program ini selama beberapa bulan terakhir. Menurutnya, peralatan-peralatan tersebut dibagikan ke setiap Kwartir Cabang (Kwarcab) atau satuan organisasi Gerakan Pramuka di tingkat Kota/Kabupaten. Lalu, anggota pramuka yang menjadi duta perubahan perilaku membagi-bagikannya.

“Kami ada 514 Kwarcab di kabupaten dan kota yang tersebar di 34 provinsi di Indonesia. Sesuai dengan ketersediaan, kami distribusikan 3000 masker untuk setiap Kwarcab yang kira-kira mencakup 600 ribu orang. Selain itu, teman-teman pramuka juga ada yang membuat sendiri hand sanitizer, mengemasnya, dan dibagikan pada masyarakat,” jelas Saul pada gerlar wicara virtual yang disiarkan melalui kanal YouTube BNPB Indonesia, 17 Desember 2020.

Kemudian, Saul mengungkapkan, Kwartir Daerah dan Kwartir Cabang terus berkoordinasi dengan Satgas dalam penanganan Covid-19. Melalui koordinasi yang baik, ia yakin penanganan Covid-19 dapat semakin cepat dan mencakup wilayah yang lebih luas. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Ini Daftar Negara dengan Tarif PPN Tertinggi, Ada Indonesia?

Jakarta - Pemerintah memastikan bahwa kenaikan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) menjadi 12 persen mulai… Read More

9 mins ago

Libur Pilkada, Investor Diimbau Cermati 2 Sentimen yang akan Pengaruhi Laju IHSG

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami penguatan tipis dalam sepekan terakhir sebesar 0,48… Read More

54 mins ago

Awal Pekan, IHSG Dibuka pada Zona Hijau ke Level 7.240

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (25/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

1 hour ago

Rupiah Diproyeksi Melemah, Imbas Terpilihnya Scott Bessent jadi Menkeu AS

Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) diperkirakan masih akan melemah. Hal ini disebabkan… Read More

2 hours ago

Harga Emas Antam Turun Rp2.000 jadi Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Rabu, 25 November… Read More

2 hours ago

IHSG Diproyeksi Melemah, Analis Rekomendasikan Saham AVIA hingga GOTO

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

2 hours ago