Pool Advista Finance Gelar Business Outlook 2018
Jakarta – PT Pool Advista Finance (PAF) menyelenggarakan acara Business Outlook 2018 dengan tema “Business Challenge” dimana, ini merupakan workshop untuk seluruh kalangan yang bergerak di industri keuangan.
Bertempat di Graha CIMB Niaga, Jakarta, Asa Mirzaqi selaku Direktur Utama PAF tampil membuka acara Business Outlook 2018, dilanjutkan sambutan dari Evi Firmansyah selaku CEO PT Pool Advista Indonesia Tbk, sebagai holding company PAF, Kamis, 22 Maret 2018.
Dalam workshop ini, turut pula menghadirkan tiga pembicara, yakni Suwandi Wiratno, Chairman of Indonesian Financial Services Association (APPI) yang membahas sekilas mengenai industri pembiayaan.
Suwandi mengungkapkan, peluang dan tantangan yang dihadapi industri pembiayaan saat ini mencakup Economic Growth, Financial Technologies, Source of Funds, IFRS 9 Implementation, dan Tax Issue.
Damhuri Nasution, Head of Economic Research and Senior Econometrician PT Danareksa Securities yang membahas perkembangan dan prospek ekonomi makro ekonomi 2018-2019.
Menurut Damhuri, perekonomian dunia yang diproyeksikan akan tumbuh masing-masing 3,9% di 2018 dan 2019, akan berdampak positif pada perekonomian Indonesia berupa peningkatan ekspor, perbaikan neraca transaksi berjalan, meningkatkan inflow, peningkatan penerimaan bea cukai dan lainnya.
Selain itu, dalam workshop ini juga menghadirkan Amir Dalimunthe, Fixed Income Analyst Danareksa Securities yang membahas perkembangan dan prospek pasar surat utang Indonesia 2018.
Workshop ini digelar untuk memberikan informasi tentang prospek Industri Pembiayaan di tahun 2018 dari sudut pandang ekonomi makro dan khususnya terhadap bisnis PAF dimasa depan, serta workshop ini sebagai bentuk kepedulian yang berkelanjutan bagi Direksi, Komisaris, DPS dan Stakeholders.(*) Bagus
Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More
Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More
Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More
Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More
Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More
PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More