News Update

Pola Pikir Positif Dapat Pengaruhi Pemulihan Covid-19

Jakarta – Proses pemulihan penyintas Covid-19 dapat dipengaruhi oleh salah satunya pola pikir yang positif. Ketika diundang oleh Satgas Covid-19, salah satu penyintas Covid Nurcahyo Adi mengaku bahwa ia menerapkan pola pikir positif untuk dapat pulih seperti sebelum tertular Covid-19. Menurutnya pola pikir ini dapat membantu proses pemulihan.

Dr Agus Dwi Susanto, Ketua Perhimpunan Dokter Paru Indonesia membenarkan pernyataan dari Adi. Menurutnya, tekanan pada pikiran seperti stress dan pola pikir negatif dapat mempengaruhi fungsi tubuh, seperti kardiovaskular dan respiratori.

“Memang benar, pola pikir dapat mempengaruhi fungsi-fungsi tubuh dan organ vital kita. Saat tidak covid saja, stress bisa menyebabkan nafas menjadi lebih cepat. Sebaliknya kalau tidak stress, nafas akan menjadi lebih santai dan lebih lancar,” ujarnya pada talkshow virtual yang disiarkan melalui kanal YouTube BNPB Indonesia, 3 Desember 2020.

Lebih jauh, Agus menghimbau agar masyarakat memiliki pola pikir positif. Pola pikir yang positif akan berdampak pada imun tubuh yang kuat, sehingga tidak mudah terjangkit Covid-19. Kemudian, ia mengingatkan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak). Dengan begitu, penanganan Covid-19 akan semakin cepat dan lancar. (*) Evan Yulian Philaret

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Kolaborasi Orderkuota dan Nobu Bank Hadirkan Rekening Digital Madera

Jakarta - Orderkuota berkolaborasi dengan Nobu meluncurkan Madera, sebuah rekening digital serba bisa. Peluncuran Madera… Read More

9 hours ago

Lawatan Perdana Prabowo, Menkomdigi Meutya Hafid: RI Siap Berperan di Kancah Global

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai lawatan kenegaraan perdana ke sejumlah negara, antara lain… Read More

10 hours ago

Usai 5 Bulan Uji Coba, Program Makan Bergizi Gratis GoTo Group Hadir di 13 Kota

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi… Read More

13 hours ago

Siap-siap! Menkop Budi Arie bakal Bikin Anggota Koperasi Melonjak Drastis

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More

14 hours ago

Penerimaan Pajak Capai Rp1.517,53 T, Tembus 76 Persen Target APBN per Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mencatat penerimaan pajak hingga Oktober 2024 mencapai Rp1.517,53 triliun,… Read More

15 hours ago

Presiden Prabowo Memulai Lawatan Luar Negeri, Ini Negara-negara Tujuannya

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More

16 hours ago