Jakarta – PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau biasa disebut PNM sukses mewujudkan visi dan misi untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraannya. Hal itu dapat dilihat dari performa salah satu produk PNM, yang bernama PNM Mekaar.
“Tugas PNM untuk memperluas dan menambah jumlah ibu pra sejahtera yang mendapatkan kesempatan pembiayaan dan pedampingan untuk usaha dan meningkatkan pendapatan keluarganya hingga triwulan III 2019 telah terealisasi dengan baik,” ujar Direktur Utama PT PNM Arief Mulyadi kepada Infobanknews, belum lama ini, di Jakarta.
Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (PNM Mekaar) yang diluncurkan pertama kali pada tahun 2015, menunjukkan kinerjanya yang moncer hingga triwulan III 2019, dengan NPL Gross yang masih bisa dijaga di angka 0,14%.
Menurutnya, apa yang telah dicapai hingga kini adalah bukti bahwa usaha yang dijalankan oleh PNM berjalan baik.
Dengan 5 jutaan nasabah PNM Mekaar pada triwulan III, PNM berhasil menjadi mesin pemberdayaan bagi masyarakat. “Sebanyak 5.344.333 eksisting nasabah PNM Mekaar pada triwulan III 2019 menjadi motor pemberdayaan PNM, yang hingga kini bisa menjaga NPL Grossnya di angka 0,14%,” tambahnya.
Tercatat untuk jumlah penyaluran terhitung per September 2019 tumbuh 123,65% year on year (yoy) untuk produk Mekaar dari Rp5,80 triliun menjadi Rp12,98 triliun. Kemudian untuk ULaMM mengalami pertumbuhan 1,38% (yoy) dari Rp2,76 triliun menjadi Rp2,80 triliun.
Lalu, untuk jumlah nasabah pun turut mengalami peningkatan. Di mana, per September 2019, tercatat meningkat sebesar 48,34% year on year (yoy) untuk Mekaar dari 3.602.825 ke 5.344.333 dan 9,32% year on year (yoy) untuk ULaMM dari 66.419 ke 72.612. (*) Steven
Jakarta - PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), anak perusahaan dari PT Media Nusantara Citra… Read More
Jakarta - Penurunan jumlah kelas menengah dan daya beli masyarakat belakangan ini menimbulkan kekhawatiran di… Read More
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menerima surat kepercayaan dari tujuh Duta Besar Luar Biasa dan… Read More
Jakarta – Unilever Food Solutions (UFS), perusahaan penyedia layanan makanan profesional, memperkenalkan lima tren kuliner… Read More
Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja memberikan sambutan saat acara pengumuman… Read More
Suasana saat konferensi pers Pre-Grand Launching BYOND by BSI, di Jakarta. Karyawan tengah menunjukan SuperApp… Read More