Market Update

Pjs Dirut BEI Pengganti Iman Rachman Diumumkan Senin Pekan Depan

Poin Penting

  • BEI akan mengumumkan Pjs Direktur Utama sebelum perdagangan Senin, 2 Februari 2026, setelah mendapat persetujuan Dewan Komisaris, menyusul pengunduran diri Iman Rachman.
  • Penunjukan Pjs Dirut dilakukan pasca trading halt IHSG dua hari berturut-turut, namun BEI belum mengungkap siapa sosok yang akan mengisi posisi tersebut.
  • BEI memastikan operasional dan pengambilan keputusan tetap berjalan normal

Jakarta – Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menyebutkan pejabat sementara (Pjs) Direktur Utama (Dirut) BEI bakal diumumkan sebelum perdagangan Senin. 2 Februari 2026.

“Ya (sebelum perdagangan BEI),” ucap Jeffrey kepada media di Jakarta, 31 Januari 2026.

Jeffrey menyampaikan BEI juga telah melakukan rapat direksi untuk menunjuk Pjs Dirut dan sudah disetujui oleh Dewan Komisaris.

Meski demikian, Jeffrey belum menyampaikan lebih lanjut siapa yang akan mengisi jabatan Pjs tersebut. 

Diketahui, pada Jumat, 30 Januari 2026, Iman Rachman menyatakan mundur dari jabatannya dirut BEI. Pengunduran dirinya sebagai bentuk tanggung jawab terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang ambles dan sempat mengalami penghentian sementara perdagangan (trading halt) dalam dua hari berturut-turut.

Baca juga: Purbaya Yakin IHSG Senin Pekan Depan Dibuka Tanpa Gejolak

Pastikan Operasional BEI Berjalan Normal

Di tengah kekosongan pucuk pimpinan BEI, Jeffrey memastikan operasional akan berjalan secara normal. Demikian juga proses pengambilan keputusan yang akan dilakukan oleh manajemen BEI tidak akan menganggu perdagangan.

“Kemudian kami juga menegaskan komitmen kami untuk membangun pasar modal Indonesia berkelas dunia tidak hanya setara dalam hal nilai perdagangan dan kapitalisasi pasar, tetapi juga setara dalam transparansi dan tata kelola,” imbuhnya.

Baca juga: Ekonom CSED INDEF Cermati Rencana Danantara Masuk ke Bursa

BEI akan terus meningkatkan transparansi dan tata kelola di BEI, serta mencermati perkembangan terakhir apa yang diharapkan oleh Indeks Provider Global. 

“Kami sudah berkomunikasi dengan beberapa Indeks Provider Global dan kami sudah menampung apa yang diharapkan dan semua itu akan kami deliver dalam waktu secepat mungkin untuk memberikan kenyamanan dan perlindungan kepada seluruh investor, baik investor global maupun investor domestik kita,” ujar Jeffrey. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Bos Danantara Bantah Isu Perombakan Direksi Himbara

Poin Penting CEO Danantara Rosan Roeslani menegaskan hingga saat ini tidak ada pembahasan terkait rencana… Read More

1 hour ago

Purbaya Yakin IHSG Senin Pekan Depan Dibuka Tanpa Gejolak

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa meyakini pembukaan IHSG pekan depan tidak terganggu meski sejumlah… Read More

2 hours ago

OJK–BEI Siap Berunding dengan MSCI Senin (2/2), Transparansi Free Float Jadi Fokus

Poin Penting BEI dan OJK dijadwalkan bertemu MSCI secara daring pada 2 Februari 2026 untuk… Read More

2 hours ago

Pengumuman Penunjukan Ketua dan Wakil Ketua DK OJK

Selain itu diumumkan juga penunjukan Friderica Widyasari Dewi sebagai Anggota DK OJK Pengganti Ketua dan… Read More

2 hours ago

Pesan Khusus Prabowo ke Investor Pasar Modal usai IHSG Babak Belur

Poin Penting Tidak ada kekosongan kepemimpinan di BEI dan pengawasan keuangan, karena PJS yang ditunjuk… Read More

2 hours ago

BCA Syariah Luncurkan BSya Digital Membership Card Ivan Gunawan Prive dan Mandjha

Pada kesempatan tersebut, BCA Syariah meluncurkan digital membership Mandjha dan Ivan Gunawan Prive yang terintegrasi… Read More

2 hours ago