Ekonomi dan Bisnis

Phapros Raih Penghargaan Top CSR Awards 2021

Jakarta – PT Phapros Tbk, yang merupakan anak usaha dari PT Kimia Farma Tbk meraih penghargaan Top CSR Award 2021 untuk Kategori Top CSR Awards 2021 # Star 4 dan Top Leader on CSR Commitment.

Direktur Utama Phapros Hadi Kardoko mengatakan bahwa program tanggung jawab sosial perusahaan adalah hal yang wajib dilakukan bagi semua perusahaan agar tetap bisa tumbuh, berkembang dan dirasakan kontribusinya oleh masyarakat. 

“Penghargaan ini merupakan apresiasi terhadap komitmen Phapros untuk terus menerapkan praktik bisnis berkelanjutan melalui implementasi tanggung jawab sosial perusahaan yang mengacu pada ISO 26000 demi terwujudnya tujuan pembangunan berkelanjutan,” ujarnya dalam keterangannya di Jakarta, Jumat, 23 April 2021.

Dalam menjalankan proses bisnisnya, lanjut Hadi, Phapros tidak hanya berorientasi pada profit semata, akan tetapi juga pada pemberdayaan manusia (people) dan pelestarian lingkungan (planet). 

Dia menegaskan meski pada tahun 2020 hingga saat ini masih dilanda pandemi Covid-19, namun tidak menyurutkan semangat Phapros untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. 

“Phapros berhasil menyalurkan dana CSR untuk beberapa program yang meliputi kemitraan UMKM, program kesehatan, pendidikan, pelestarian lingkungan, dan program penanggulangan Covid-19 untuk masyarakat terdampak langsung dengan total nilai sebesar lebih dari Rp4 miliar,” tambah Hadi.

Ketua Penyelenggaran TOP CSR Awards 2021 M. Lutfi Handayani mengatakan, ajang ini bukan hanya sekadar perhargaan tertinggi di bidang CSR, akan tetapi juga sebagai sarana pembelajaran bersama untuk meningkatkan kualitas program CSR dalam mendukung bisnis yang berkelanjutan. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

7 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

8 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

8 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

9 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

10 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

11 hours ago