Ekonomi dan Bisnis

Perum Jamkrindo Tumbuhkan Semangat Kewirausahaan

Maumere – Perum Jamkrindo berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam menumbuhkan semangat kewirausahaan di masyarakat. Komitmen itu antara lain diimplementasikan melalui seminar di Universitas Nusa Nipa Maumere serta Institut Keguruan dan Teknologi Larantuka, Nusa Tenggara Timur.

Selain karena bisnis intinya terkait dengan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), komitmen mengembangkan UMKM dan menumbuhkan semangat kewirausahaan juga dilatarbelakangi oleh tingginya serapan tenaga kerja dari sektor ini. Sementara kontribusi UMKM terhadap perekonomian masih relatif kecil.

Direktur Utama Perum Jamkrindo Randi Anto menjelaskan, pengembangan UMKM dan menumbuhkan semangat kewirausahaan selaras dengan upaya untuk meningkatkan peran dalam perekonomian.

”Ini merupakan kontribusi nyata perusahaan untuk hadir di tengah masyarakat dan bersama-sama dengan masyarakat ingin meningkatkan kontribusinya bagi negeri,” ujar Randi Anto melalui keterangan resminya, Jumat 29 Maret 2019.

Perum Jamkrindo melakukan berbagai upaya dalam rangka meningkatkan semangat kewirausahaan dan memperluas skala usaha UMKM. Kegiatan yang telah dilaksanakan, antara lain pemeringkatan UMKM dan konsultasi manajemen, program kemitraan dan bina lingkungan, serta sejumlah kegiatan lain yang dilaksanakan melalui kerja sama dengan banyak pihak.

Kegiatan terbaru yang dilaksanakan oleh Perum Jamkrindo dalam rangka meningkatkan semangat kewirausahaan adalah melalui kuliah umum di perguruan tinggi oleh Direktur MSDM, Umum, dan Kepatuhan Perum Jamkrindo Sulis Usdoko di Maumere dan Larantuka, Kamis dan Jumat, 28-29 Maret 2019. Pada Kamis, Sulis Usdoko memberi kuliah umum di Maumere, sementara pada Jumat dilanjutkan dengan kuliah umum di Larantuka.

Kegiatan tersebut sekaligus merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun Perum Jamkrindo ke-49 pada 1 Juli melalui kegiatan Jamkrindo Peduli Pendidikan. Menurut Sulis, untuk menumbuhkan semangat kewirausahaan, ada beberapa hal yang akan terkait, antara lain kepemimpinan dan perubahan lingkungan bisnis.

“Semangat berwirausaha harus terus didorong karena kewirausahaan itu mesti bisa menjawab persoalan dengan solusi yang berasal dari ide baru. Ada kesempatan, lalu menawarkan solusi dengan ide baru untuk menjawab persoalan,” ujar Sulis.

Kemampuan untuk beradaptasi dengan lingkungan yang berubah, menurut Sulis sangat penting, termasuk perubahan lingkungan bisnis akibat revolusi industri 4.0. (Dikcy F Maulana).

Suheriadi

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

51 mins ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

3 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

3 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

3 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

3 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

4 hours ago