Perbankan

Perluas Penyaluran Kredit, Bank Mitra Sediakan Beragam Keuntungan Untuk Nasabah

Jakarta – PT Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Mitratama Arthabuana (Bank Mitra) memiliki beragam produk pinjaman atau kredit (Kredit Bank Mitra). Beragam produk kredit Bank Mitra ini tentunya memiliki sejumlah keuntungan bagi nasabah yang mengajukan kredit.

Beragam produk pinjaman BPR yang berlokasi di wilayah Kalimantan Selatan itu antara lain Kredit Investasi, Kredit Mikro, Kredit Konsumtif, dan KKB (Kredit Kendaraan Bermotor). Beragam produk kredit ini dapat diajukan melalui portal resmi bank mitra.

“Bank Mitra berupaya meningkatkan pelayanan, seperti layanan EDC mini ATM kerjasama dengan Bank Permata untuk melayani berbagai pembayaran. Nasabah bank lain dapat menarik dana melalui Bank Mitra. Selain itu, mengoptimalkan layanan digital marketing yang dapat diakses melalui website Bank Mitra,” ujar Direktur Utama Bank Mitra Yana Saptyana, beberapa waktu lalu.  

Beragam keuntungan yang akan didapat yakni bunga ringan mulai dari 1% per-bulan, proses yang cepat dimana hanya membutuhkan 2 sampai 7 hari kerja, persyaratan mudah, serta DP ringan (untuk KKB).

Untuk pengajuan kredit sendiri cukup mudah, dimana nasabah hanya membutuhkan fotocopy KTP suami dan istri, kartu keluarga, dan buku nikah. Lalu, surat keterangan kerja, slip gaji, dan surat rekomendasi (karyawan). Sementara bagi mereka yang berbisnis, diperlukan surat keterangan usaha dari kelurahan.

Dokumen-dokumen di atas disertai pula dengan fotocopy jaminan seperti BPKB, STNK, Pajak, ataupun sertifikat PBB. (*) Steven Widjaja

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Begini Tanggapan OJK Soal Jokowi Terbitkan Aturan Asuransi untuk Mantan Menteri

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 121 Tahun 2024… Read More

49 mins ago

Bank NTT Resmi Luncurkan Kartu Kredit Indonesia Berbasis GPN

Jakarta - PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (NTT) mengumumkan telah mendapatkan persetujuan… Read More

1 hour ago

Marak Merchant Tolak Transaksi Uang Tunai, Begini Kata BI

Jakarta – Bank Indonesia (BI) menegaskan bahwa merchant atau pedagang wajib menerima pembayaran dalam bentuk uang tunai.… Read More

1 hour ago

Pacu Pertumbuhan, BCA Digital Hadirkan Layanan Valas dan Inovasi Teknologi Lewat bluValas

Jakarta - BCA Digital memperkuat posisinya di industri perbankan digital Indonesia dengan merespons kebutuhan finansial masyarakat… Read More

1 hour ago

Bergerak Variatif, IHSG Sesi I Ditutup Flat di Level 7.735

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini (18/10) ditutup… Read More

4 hours ago

BI Ungkap Muncul Fenomena Masyarakat Terpaksa Kerja dengan Upah kecil

Jakarta – Bank Indonesia (BI) menyebutkan bahwa terjadi fenomena pergeseran tenaga kerja di berbagai daerah yang berkerja… Read More

4 hours ago