Perbankan

Perluas Layanan, CIMB Niaga Syariah Tambah Kantor Cabang Hybrid di Medan

Jakarta – Unit Usaha Syariah (UUS) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga Syariah) menambah Kantor Cabang Syariah (KCS) berkonsep hybrid di Medan atau CIMB Niaga Syariah Digital Branch, di Kompleks Ruko RX Lifestyle Avenue, Jalan Ring Road, Medan.

Kehadiran Digital Branch yang memadukan antara cabang Konvensional dan digital lounge ini semakin melengkapi layanan perbankan CIMB Niaga dan CIMB Niaga Syariah yang telah tersedia di Medan, yaitu 20 kantor cabang (termasuk Digital Lounge), 119 mesin ATM/CRM, dan 50.465 mitra merchant (EDC, QRIS, MPOS, dan e-Commerce).

Direktur Syariah Banking CIMB Niaga Pandji P. Djajanegara mengatakan, pembukaan Syariah Digital Branch di Medan merupakan wujud komitmen perseroan untuk memberikan layanan perbankan berbasis Syariah yang lengkap dan lebih dekat dengan nasabah. 

Baca juga : CIMB Niaga Syariah Luncurkan Fitur Qurban di Octo Mobile dan Octo Cliks

Ia mengatakan, dengan semangat Work From Heart (WFHeart), melalui kantor cabang ini CIMB Niaga Syariah tetap mempertahankan sentuhan layanan personal yang ramah, dilengkapi perangkat digital untuk transaksi yang lebih praktis.

“Medan merupakan salah satu area dengan basis nasabah yang besar dan terus berkembang di Sumatera. Karena itu, untuk mendukung layanan yang optimal, kami menghadirkan kantor cabang Syariah hybrid di Medan yang menawarkan pengalaman perbankan lebih komprehensif,” katanya, Senin, 9 September 2024 

Menurutnya, selain memiliki layanan digital, Syariah Digital Branch juga dilengkapi dengan CIMB Preferred Loungeuntuk melayani transaksi perbankan khususnya bagi nasabah istimewa.

Melalui Digital Branch, nasabah di Medan dapat menikmati beragam fasilitas perbankan digital terkini yang sebelumnya ada di Digital Lounge, antara lain mesin Self Service Banking dan perangkat tablet. 

Baca juga : CIMB Niaga Syariah Salurkan Imbal Hasil Wakaf CWLS Seri SWR002 dan SWR003, Ini Alasannya

Kapabilitas digital tersebut menjadi nilai tambah yang semakin melengkapi layanan dan fasilitas KCS, seperti Customer ServiceTellerdan safe deposit box.

Dengan fasilitas yang lengkap tersebut, nasabah semakin nyaman dalam membuka tabungan, bertransaksi, maupun mengajukan pembiayaan, termasuk pembiayaan modal kerja.  Dibukanya Syariah Digital Branch di Medan, total Digital Branch CIMB Niaga kini menjadi 25 cabang.

“Kami berharap kehadiran Digital Branch ini dapat memberikan nilai tambah bagi nasabah di Medan, sejalan dengan perubahan gaya hidup masyarakat yang semakin menginginkan layanan perbankan yang cepat dan praktis, tanpa meninggalkan layanan personal yang ramah. Kami akan terus berinovasi agar nasabah dapat melakukan transaksi perbankan sesuai preferensi dan kenyamanan masing-masing,” ujar Head of Region Sumatera CIMB Niaga Maya Sartika.

Kehadiran Syariah Digital Branch ini juga melengkapi layanan digital CIMB Niaga dan CIMB Niaga Syariah melalui aplikasi digital banking OCTO Mobile dan internet banking OCTO Clicks untuk nasabah konsumer. 

Di mana, para nasabah bisnis dapat merasakan kemudahan layanan digital melalui BizChannel@CIMB, yang membuat berbagai transaksi bisnis menjadi lebih teratur dan efisien. Bagi nasabah merchant atau pemilik toko, bank swasta terbesar kedua di Indonesia ini juga menyediakan aplikasi OCTO Merchant, sehingga transaksi jual beli menjadi lebih praktis.

Baca juga : CIMB Niaga Syariah Salurkan Imbal Hasil Wakaf CWLS Seri SWR002 dan SWR003, Ini Alasannya

Beragam inovasi dan layanan yang dihadirkan di Medan, baik melalui kantor cabang maupun kanal digital, turut berkontribusi terhadap pertumbuhan kinerja CIMB Niaga secara nasional. Pada semester pertama 2024, CIMB Niaga melaporkan perolehan laba sebelum pajak konsolidasi (unaudited) sebesar Rp4,4 triliun, naik sebesar 5,8 persen year-on-year (yoy).

Adapun di perbankan Syariah, CIMB Niaga Syariah berhasil mempertahankan posisinya sebagai UUS terbesar di Indonesia, dengan total pembiayaan Rp58,1 triliun (+11,6 persen yoy ) dan Dana Pihak Ketiga (DPK) sebesar Rp48,1 triliun (+8,1 persen yoy) per 30 Juni 2024. 

Pertumbuhan pembiayaan signifikan tersebut sebagian besar dikontribusi oleh segmen ritel. CIMB Niaga Syariah tetap fokus pada peningkatan komposisi pendanaan, khususnya pendanaan murah dengan terus mengembangkan jaringan komunitas. (*)

Editor : Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Harga Emas Antam Menggila! Sekarang Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Jumat, 22 November… Read More

46 mins ago

IHSG Berpeluang Melemah, Simak 4 Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

1 hour ago

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

10 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

11 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

11 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

12 hours ago