Serang–PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) mencoba meningkatkan layanan kepada nasabah. Perseroan melakukan penambahan mesin anjungan tunai mandiri (ATM) sebanyak 22 unit.
Hingga Juni 2017, total ATM bank yang menjadi kebanggaan masyarakat Banten ini mencapai 79 ATM di seluruh indonesia. Menurut Fahmi Bagus Mahesa, Plt Direktur Utama Bank Banten, ATM ini tersebar di beberapa layanan publik seperti Rumah Sakit, kantor pemerintahan, pusat perbelanjaan serta mini market.
Peningkatan jumlah ATM ini juga didukung dengan Kartu ATM yang telah terhubung dengan jaringan Prima, ATM Bersama, Asean Payment Network dan Union Pay. jumlah kartu yang sudah beredar sampai Juni 2017 mencapai 58.000 kartu dengan jumlah transaksi 59.000 transaksi dan jumlah nominal transaksi mencapai Rp76 miliar.
Selain penambahan ATM, bank yang mempunyai kode emiten BEKS ini juga telah mengoperasikan mobil kas keliling yang disebut Bank Banten SmartVan.
“SmartVan dapat menjangkau wilayah yang belum terjangkau oleh kantor Bank Banten, sehingga nasabah dapat dengan mudah mengakses layanan kami,” ujar Fahmi dalam keterangan pers yang diterima redaksi, Kamis, 13 Juli 2017.
Mobil yang dilengkapi dengan ATM, customer service serta teller ini telah beroperasi di wilayah Serang, Cilegon, Lebak, Tangerang dan Tangerang Selatan. (*) Dicky F Maulana
Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More
Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More
Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More
UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More