News Update

Perkuat Portal Lelang Indonesia, DJKN Gandeng BRI

Jakarta – Memperingati Hari Kekayaan Negara Ke-12, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) menggandeng PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk beserta Bank BUMN Lainnya melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Tentang “Pertukaran Informasi Lelang Melalui Tautan Situs Web” yaitu Portal Lelang Indonesia yang baru saja di launching.

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Manajemen Risiko BRI Mohammad Irfan beserta Direksi dan SEVP Bank BUMN Lainnya dengan Direktur Lelang DJKN (Lukman Effendi) di Gedung Dhanapala Jakarta Pusat.

“Penguatan kerjasama ini penting ya, apalagi untuk mempermudah aset lelang agar bisa segera terjual. Hasil lelang yang optimal bisa menjadi sumber recovery bagi BRI”, ujar Direktur Utama BRI, Suprajarto melalui keterangan resminya di Jakarta, Minggu 18 November 2018.

Lelang ini dilakukan Bank atas agunan kredit yang sudah macet, tidak lagi memiliki kemampuan membayar atau debitur tidak kooperatif untuk menyelesaikan kewajibannya. Melalui kerjasama ini, jangkauan pemasaran agunan lelang Bank akan semakin luas dan hasil (laku) lelang dan recovery dari dampak lelang pun akan meningkat.

Seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, Bank BRI telah melakukan berbagai inovasi dalam pemasaran agunan lelang diantaranya: Aplikasi Info Lelang BRI versi Android maupun IOS disamping website info lelang BRI dengan alamat https://infolelang.bri.co.id serta yang kini sudah terintegrasi dengan Portal Lelang Indonesia melalui www.lelang.go.id.

Sinergi dari dua aplikasi ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memperoleh informasi terkait berbagai lelang agunan. Bank BRI maupun DJKN berkomitmen untuk terus berinovasi dan mendukung optimalisasi pelaksanaan lelang e-auction. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

2 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

3 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

3 hours ago

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

4 hours ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

4 hours ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

5 hours ago