Ekonomi dan Bisnis

Perkenalkan Green Deal, Uni Eropa Janji Tidak Larang Kelapa Sawit

Jakarta – Kedutaan Besar Uni Eropa di Indonesia memperkenalkan Fit for 55 Climate Package, perubahan aturan lingkungan yang di berada bawah kesepakatan European Green Deal. Kebijakan ini diharapkan mampu mengurangi emisi gas rumah kaca dengan menerapkan model-model perekonomian yang ramah lingkungan.

Terkait dengan kebijakan ini, H.E. Vincent Piket, Duta Uni Eropa Untuk Indonesia berjanji kebijakan ini tidak akan mengganggu iklim ekspor impor minyak kelapa sawit yang ada di Indonesia. Komoditas satu ini memang menjadi salah satu ekspor Indonesia ke negara-negara eropa.

“Saya akan tekankan, tidak ada sama sekali larangan impor minyak kelapa sawit secara umum dan tidak akan ada. Data perdagangan menunjukkan ada pasar yang kuat bagi minyak kelapa sawit di Eropa,” jelas Vincent secara virtual, Rabu, 21 Juli 2021.

Lebih jauh, Vincent mengungkapkan Uni Eropa sedang melakukan kajian tentang pemanfaatan minyak kelapa sawit. Hasil kajian tersebut diharapkan bisa memunculkan pasar baru bagi minyak kelapa sawit. Rencananya, studi tersebut akan selesai pada beberapa bulan ke depan.

“Studi ini belum selesai. Nantinya kami akan serahkan hasil studi tersebut ke Komisioner Eropa untuk diobservasi, bahan bakar mana yang ramah lingkungan dan mana yang tidak,” ujarnya. (*)

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

2 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

2 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

3 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

4 hours ago

BTN Raih Sertifikat Predikat Platinum Green Building

Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More

4 hours ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

4 hours ago