Jakarta – Pertumbuhan ekonomi syariah Indonesia per Oktober 2019 hanya mencapai 6,4 persen. Ketua Umum Asosiasi Bank Syariah Indonesia (Asbisindo), Toni Subari mengaku, rendahnya pertumbuhan ini disebabkan oleh beberapa tantangan, seperti terbatasnya aset hingga kurangnya literasi dan inklusi keuangan.
Memang, perbankan syariah adalah industri yang berumur muda yang masih memiliki keterbatasan jaringan. Sehingga market size perbankan syariah belum terlalu besar. Toni mengungkapkan, adanya perbedaan signifikan dalam jumlah aset dan jumlah perbankan syariah. Perbedaan market size ini berpengaruh pada pangsa pasar perbankan syariah yang hanya mencapai 5,94 persen.
“Total aset perbankan syariah ini Rp496 triliun sedangkan perbankan konvensional totalnya Rp7.905 triliun. Jadi tantangan di perbankan syariah adalah total aset dan jumlah perbankannya,” ucap Toni pada Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi XI di Jakarta, Senin, 25 November 2019.
Selain itu, tambah dia, rendahnya inklusi dan literasi keuangan perbankan syariah juga menjadi penyebab krusial rendahnya performa perbankan syariah. Adapun berdasarkan Survey Nasional Literasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), tingkat literasi keuangan syariah mencapai 8,9 persen. Sedangkan, tingkat inklusi hanya mencapai 9,1 persen.
Toni pun mengakui bahwa rendahnya pemahaman masyarakat ini menjadi tantangan besar keuangan syariah. Menurutnya, memang ada perbedaan mendasar antara keuangan konvensional dan syariah.
“Literasi dan inklusi perbankan syariah memang kami akui sangat rendah dibanding perbankan konvensional. Isu utama adalah pemahaman masyarakat tentang perbankan syariah. Tantangannya bagi kami adalah bagaimana menjelaskan keuangan syariah dengan bahasa yang sederhana pada masyarakat karena prinsipnya cukup berbeda secara mendasar,” paparnya.
Solusi cepat diperlukan bagi masalah rendahnya aset, literasi, dan inklusi keuangan di perbankan syariah. Pengenalan masyarakat akan keuangan syariah perlu diperluas, sehingga kinerja perekonomian syariah Indonesia dapat tumbuh lebih baik lagi. (*) Evan Yulian Philaret
Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More
Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More
Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More
Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More