Internasional

Perang Hamas vs Israel Memanas, Bagaimana Nasib WNI di Palestina?

Jakarta – Situasi di jalur Gaza hingga kini masih mencekam atas militan Hamas dan Israel saling serang di kawasan tersebut. Angka korban jiwa yang melayang pun terus bertambah dan mengakibatkan banyak bangunan luluh lantah.

Di Palestina sendiri, ada sebanyak 45 Warga Negara Indonesia (WNI) berada di sana. Di mana, 10 WNI di antaranya tinggal di Gaza dan 35 WNI berada di Tepi Barat. 

Baca juga: Gara-Gara Ini China dan Korea Selatan Murka ke Jepang

Lantas bagaimana nasib para WNI tersebut atas kondiri yang tengah mencekam di Palestina ?

Diketahui, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI sendiri telah menyiapkan rencana untuk segera mengevakuasi warga negara Indonesia (WNI) dari Palestina.

Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kemlu RI Judha Nugraha mengatakan, pihaknya terus berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Amman, KBRI Kairo serta KBRI Beirut.

“Saat ini kami terus memonitor situasi di Palestina dan menyiapkan rencana kontingensi. Evakuasi menjadi salah satu bagian dari rencana kontingensi tersebut,” katanya, dalam keterangan resminya, dikutip Senin (9/10).

Baca juga: AS Berikan Sinyal Bakal Tinggalkan Ukraina Hadapi Agresi Rusia, Kok Bisa?

Selain 45 WNI di Gaza, terdapat pula 230 WNI yang tengah melakukan wisata religi di berbagai titik di Israel. Namun, pihakya memastikan hingga kini tidak ada WNI yang menjadi korban.

Pihaknya pun mengimbau kepada para WNI di Palestina dan Israel untuk meningkatkan kewaspadaan dan terus menjalin komunikasi dengan Perwakilan RI. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

2 hours ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

2 hours ago

Bijak Manfaatkan Produk Keuangan, Ini Pesan OJK kepada Gen Z

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica… Read More

2 hours ago

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

3 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Luncurkan 5 Fitur dan Layanan Digital Terbaru

Komisaris Bank Mandiri Chatib Basri dan Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi saat meresmikan peluncuran… Read More

3 hours ago

BEI Catat 5 Saham Berikut Jadi Pemberat IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami penurunan sebesar sebesar 2,61 persen… Read More

5 hours ago