News Update

Penyaluran Kredit CIMB Niaga Capai Rp187,99 Triliun

Jakarta — PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) mencatatkan kinerja positif dalam penyaluran kredit miliknya hingga kuartal I-2019 yang mencapa Rp187,99 triliun angka tersebut tercatat terus tumbuh bila dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

“Hasilnya, total penyaluran kredit tumbuh 5 persen (dalam setahunan) menjadi Rp187,99 triliun,” kata Tigor M. Siahaan selaku Presiden Direktur CIMB Niaga, melalui keterangan resminya di Jakarta, Kamis, 25 April 2019.

Tigor menambakan, kedepannya CIMB Niaga juga akan terus fokus memperbesar bisnis Consumer dan UKM, meningkatkan CASA serta memperkuat proposisi bisnis.

“Strategi yang kami ambil untuk fokus pada segmen Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dan Kredit Usaha Kecil dan Menengah (UKM) terus menampakkan hasil, dengan angka pertumbuhan masing-masing 13,1 persen dan 8,1 persen. Sementara kredit Korporasi dan Komersial tumbuh secara kumulatif sebesar 5,1 persen,” jelas Tigor.

Tak hanya itu, pada segmen perbankan Syariah juga tercatat terus tumbuh dengan total pembiayaan Unit Usaha Syariah CIMB Niaga (CIMB Niaga Syariah) mencapai Rp28,04 triliun atau tumbuh sekitar 61,1 persen secara tahunan. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Pakaian Bekas Disulap Jadi Produk Bernilai Ekonomi, Ini Langkah Tugu Insurance

Jakarta - PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melalui #BaktiTugu berkolaborasi dengan Ecotouch untuk… Read More

26 mins ago

Gandeng BCA Life, blu by BCA Digital Luncurkan Asuransi Proteksi Ini

Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) atau blu by BCA menggandeng PT Asuransi Jiwa… Read More

5 hours ago

ISEI Ajak Percepat Hilirisasi Perikanan untuk Dorong Ekonomi

Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More

5 hours ago

TUGU Siapkan RUPS 29 April, Saham Menguat Jelang Pembagian Dividen

Jakarta - Emiten asuransi PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (TUGU) dijadwalkan menggelar Rapat Umum… Read More

6 hours ago

SRO Luncurkan Sejumlah Program Demi Gaet Investor Perempuan

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, dari total jumlah investor pasar modal… Read More

20 hours ago

Negosiasi Tarif Indonesia-AS, Ini Pengaruhnya ke Pasar Modal

Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, sebelumnya telah menetapkan kebijakan tarif resiprokal terhadap… Read More

20 hours ago