News Update

Penumpang Kereta Soetta Diprediksi 33 Ribu per Hari

Jakarta–PT Railink menargetkan 33.000 penumpang per hari untuk jalur Kereta Bandara Soekarno Hatta (Soetta). Operasiona Kereta Bandara ini rencananya akan dilakukan pada Juli 2017.

Direktur Utama PT Railink Heru Kuswanto mengungkapkan, jumlah penumpang KA Bandara Soetta tersebut diperoleh melalui analisa data, dengan menyesuaikan dengan jumlah penumpang pesawat yang saat ini sudah mencapai 70 juta per tahun.

“Kita menghitungnya dengan asumsi sekitar 50 juta penumpang pesawat setahun. Sekarang sudah 70 juta penumpang setahun,” ujar Heru di Gedung Jakarta Railway Center, Stasiun Djuanda, Jakarta, Selasa, 11 April 2017.

Heru menyebutkan, kelak saat mulai dioperasikan Kereta Bandara Soetta, diyakini dapat menampung 33.000 penumpang dengan total 124 perjalanan KA dan 10 rangkaian kereta dengan masing-masing rangkaian terdiri dari enam gerbong.

Heru menambahkan, untuk waktu operasional Kereta Bandara Soetta akan disesuaikan dengan jadwal penerbangan, baik itu keberangkatan atau kepulangan dan hadir setiap 15 menit sekali.

“Penerbangan paling pagi itu pukul 05.00, maka kami akan atur mulai 03.50 sudah berangkat, karena di Kualanamu juga begitu,” tutup Heru. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

1 hour ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

11 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

11 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

11 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

11 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

12 hours ago