Keuangan

Pendapatan Total Premi Prudential Capai Rp26,8 Triliun

Jakarta – PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencatatkan pendapatan total premi tertinggi di industri asuransi yang sebesar Rp26,8 triliun dengan dana kelolaan sebesar Rp73,4 triliun di sepanjang tahun 2017.

Presiden Direktur Prudential Indonesia, Jens Reisch mengatakan, selain pendapatan total premi, Prudential Indonesia juga telah membayarkan klaim asuransi dengan total mencapai Rp12,3 triliun di sepanjang tahun lalu, atau tumbuh 24 persen dibanding tahun sebelumnya.

Fundamental perusahaan juga berada di posisi yang kuat, tercermin dari total aset yang tercatat sebesar Rp81,7 triliun di tahun 2017. “Kinerja keuangan kami yang kuat di 2017 mencerminkan besarnya dukungan dan kepercayaan yang diberikan oleh nasabah dan pemangku kepentingan kami lainnya,” ujarnya di Jakarta, Kamis, 5 April 2018.

Sejalan dengan pertumbuhan kineja bisnisnya, lanjut dia, Prudential Indonesia juga tetap memegang posisi terdepan melalui bisnis asuransi syariahnya dengan membukukan pendapatan kontribusi bruto sebesar Rp3,4 triliun dan juga aset sebesar Rp9,9 triliun di sepanjang tahun lalu.

“Hal inilah yang memperkokoh posisi kami sebagai perusahaan asuransi terdepan di Indonesia. Kami melihat kuatnya permintaan nasabah akan produk perlindungan jiwa, dan khususnya perlindungan kesehatan dan penyakit kritis,” ucapnya.

Baca juga: Prudential Luncurkan PRUmedical Network

Menurutnya, potensi pertumbuhan pasar asuransi jiwa di Indonesia masih sangat besar, di mana segmen kelas menengah diprediksi tumbuh menjadi 140 juta jiwa di tahun 2020.

Dengan menempatkan nasabah kami sebagai fokus utama dalam menyusun strategi, Prudential Indonesia akan terus memperkuat kemampuan dalam memenuhi kebutuhan perlindungan keuangan jangka panjang masyarakat dan juga dalam memperkecil kesenjangan perlindungan di Indonesia,” tambah Jens.

Prudential Indonesia terus mengembangkan jalur-jalur distribusinya lewat jaringan tenaga pemasar dan bank-bank rekanan untuk menjangkau nasabahnya. Prudential Indonesia saat ini tercatat memiliki jaringan tenaga pemasar terbesar di industri dengan total tenaga pemasar sebanyak lebih dari 277.000 orang per akhir 2017.

P‎rudential Indonesia optimis terhadap potensi pasar asuransi jiwa di Indonesia dimana penetrasi asuransi masih berada di posisi yang sangat rendah di bawah 2 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Pihaknya terus meningkatkan inovasi produk dan layanannya untuk memenuhi kebutuhan perlindungan jiwa dan keuangan nasabah yang terus meningkat. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

7 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

7 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

7 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

8 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

11 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

14 hours ago