News Update

Penambahan Kasus Covid-19 buat Rupiah ditutup Melemah ke 14.020/US$

Jakarta – Dalam perdagangan sore hari ini (11/6) nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ditutup melemah 40 point di level 14.020/US$ bila dibandingkan dari penutupan sebelumnya (10/6) di level 13.980/US$.

Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi menjelaskan, penambahan kasus covid-19 di Indonesia membuat nilai tukar kembali melemah.

“Lagi-lagi yang menjadi biang keladi mata uang garuda melemah adalah penambahan pasien positif virus corona di Indonesia dalam dua hari terakhir selalu mencetak rekor. Apabila situasi tidak segera membaik, maka masalah akan melebar ke sektor ekonomi dan keuangan,” kata Ibrahim kepada Infobanknews di Jakarta, Kamis 11 Juni 2020.

Jumlah pasien positif corona per Rabu (10/6/2020) adalah 34.316 orang. Bertambah 1.241 orang dibandingkan posisi hari sebelumnya, sekaligus menjadi rekor tertinggi penambahan kasus harian sejak Indonesia mencatat pasien pertama pada awal Maret.

Meski begitu, untuk daerah DKI Jakarta sendiri saat ini relatif aman pasca diberlakukannya masa transisi namun menurutnya Pemerintah harus lebih berhati-hati dalam menyikapi masalah pandemi corona tersebut. Walaupun yang terjadi penularan paling banyak di Jawa Timur dan Sulawesi Selatan, menurutnya Pemerintah daerah harus kembali menerapkan social distancing serta pembatasan sosial sampai pandemi virus corona mengalami penurunan.

Sebagai informasi saja, berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, (11/6) kurs rupiah berada pada posisi 14.014/US$ terlihat menguat dari posisi 14.083/US$ pada perdagangan kemarin (10/6). (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

6 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

6 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

7 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

11 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

19 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

20 hours ago