News Update

Pemprov Banten Lepas Saham BJB, Kang Emil Siap Berbagi

Bandung — Seiring dengan berdirinya PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten), Pemerintah Provinsi (Pemprov Banten) Banten resmi melepas Kepemilikan saham di PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (Bank BJB).
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyatakan, pihaknya siap menyerap saham yang dilepas Pemprov Banten. “Pemprov (Jabar) sangat berminat karena ini bagus, jadi kita akan membeli saham yang dilepas Pemprov Banten. Kenapa lepas karena Banten punya bank sendiri,” ujarnya di Bandung, Selasa (11/12).
Porsi saham Pemprov Banten di Bank BJB adalah sebesar 5 persen. Kendati mengaku siap membeli semua porsi saham tersebut, namun Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil tak keberatan Berbagi dengan pihak lain. “Semua mau jadi Jabar harus Berbagi, jadi kita tidak akan ambil semua. Provinsi siap 100 persen tapi karena yang lain minat Kita bahas dulu dengan dewan,” imbuhnya.
Namun demikian untuk proses pembelian porsi saham milik Pemprov Banten ini harus dianggarkan dulu dan baru bisa terlaksana paruh kedua 2019. “Realisasinya karena kita pemegang saham bukan individual tiap Pemda jadi paling cepat akan dianggarkan September-Oktober 2019,” terang Emil.
Sementara itu, Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Bank BJB menyetujui penambahan modal sebanyaknya senilai Rp684,19 miliar, yang dananya akan digunakan untuk ekspansi kredit. “Penambahan modal, itu deadline tanggal 20 harus sudah disetor. Pemprov sudah anggarkan di Perda,” tutup Emil. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

8 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

8 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

10 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

10 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

12 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

12 hours ago