News Update

Pemerintah Jamin Rantai Penyimpanan Vaksin Aman Hingga ke Pelosok

Jakarta – Dokter Spesialis Penyakit Dalam dan Vaksinolog dr Dirga Sakti Rambe memastikan Pemerintah telah menjamin keamanan proses vaksinasi dari mulai produsen pembuat vaksin hingga sampai ke puskesmas di pelosok daerah.

Dirinya menjelaskan, dalam pendistribusian vaksin Pemerintah telah memiliki berbagai pengalaman sebelumnya mulai dari vaksinasi polio hingga hepatitis. Oleh karena itu, dirinya mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir dalam menjalani vaksinasi.

“Semua dijamin karena sudah ada sistemnya yang sudah berjalan bertahun-tahun di Indonesia seperti untuk perlengkapannya sendiri, peralatan yang diperlukan apa saja dan sebagainya,” kata Dirga dalam diskusi virtual bertema ‘Jalan Panjang Vaksin Sampai ke Tubuh Kita’, Jumat 20 November 2020.

Dirga menambahkan, program vaksinasi tidak bisa dipisahkan dari ketersediaan rantai dingin (cold chain) mulai dari produsen hingga ke Puskesmas agar mampu menjaga serta menjamin kualitas vaksin yang diberikan kepada pasien dan masyarakat.

Rantai dingin atau cold chain terdiri dari lemari es dan freeze untuk menyimpan vaksin, serta disiapkan termos (vaksin carrier) untuk membawa vaksin ke tempat pelayanan vaksinasi, terutama untuk kegiatan di luar gedung atau lapangan.

“Ada gimana caranya ini bisa sampai ke pelosok-pelosok tadi itu ya cold chain atau rantai dingin itu sistemnya sudah berjalan dan 97% sistem ini semuanya berjalan dengan baik jadi tidak perlu khawatir,” tukas Dirga. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Naik 16,54 Persen, Impor RI Oktober 2024 Tembus USD21,94 Miliar

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan impor pada Oktober 2024 sebesar USD21,94 miliar atau naik 16,54… Read More

10 mins ago

Bank Banten Ungkap Rencana Take Over Kredit ASN di Kabupaten Lebak dan Kota Serang

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) berencana mengambil alih (take over)… Read More

27 mins ago

Ekspor RI Naik 10,69 Persen jadi USD24,41 Miliar di Oktober 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan ekspor pada Oktober 2024 mengalami peningkatan. Tercatat, nilai ekspor Oktober… Read More

38 mins ago

Neraca Perdagangan RI Oktober 2024 Surplus USD2,48 Miliar

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 mencatatkan surplus sebesar USD2,48… Read More

44 mins ago

RUPSLB Bank Banten Sepakati Pergantian Pengurus, Ini Susunan Direksi dan Komisaris Terbaru

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) baru saja menggelar Rapat Umum… Read More

55 mins ago

Dolar Menguat, Rupiah Tertekan ke Rp15.938 Imbas Sikap The Fed

Jakarta - Rupiah diperkirakan akan melanjutkan pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS) seiring penguatan dolar… Read More

1 hour ago