Ekonomi dan Bisnis

Pemerintah Bidik Generasi Milenial Kembangkan Industri Halal

Jakarta – Pemerintah terus mendorong industri halal di dalam negeri untuk bisa berkontribusi terhadap perekonomian khususnya ekonomi syariah. Saat ini potensi pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia masih sangat besar, karena itu pemerintah berkomitmen untuk terus melakukan sosialisasi terutama ke generasi milenial yang terus berkembang.

Demikian pernyataan tersebut seperti disampaikan oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro sekaligus Sekretaris Komite Nasional Keuangan Syariah (KNKS) di JCC, Jakarta, Rabu, 3 Oktober 2018. Menurutnya, generasi milenial di negara muslim akan tumbuh menjadi sebanyak 4,7 miliar orang pada tahun 2030.

“Generasi milenial harus diinisiasi. Platform online industri ritel bisnis akan geser ke arah online. Maka semua layanan ini akan menjadikan model bisni yang lama menjadi dari offline ke online. Milenial akan dominasi peran ekonomi itu,” ujar Bambang Brodjonegoro.

Dia mengungkapkan, bahwa pentingnya mengoptimalkan gaya hidup halal untuk mendorong perekonomian syariah. Mengingat, jumlah penduduk Indonesia yang mayoritas muslim, tentu menjadi peluang yang sangat besar untuk mengembangkan industri halal. Di sisi lain, negara-negara lain juga sudah melihat betapa besarnya potensi dari industri halal ini.

“Kita penting untuk optimalkan pertumbuhan gaya hidup halal. Teknologi juga harus diterapkan untuk percepat pengoperasian proses industri ini jadi lebih efisien,” ucapnya.

Lebih lanjut dia mengungkapkan, selain disektor makanan dan fesyen, industri halal juga bisa bergerak di bidang pariwisata. Selama ini, sektor pariwisata berbasis syariah masih sangat minim. Padahal, mayoritas penduduk Indonesia merupakan muslim. Oleh sebab itu, pemerintah bersama dengan pemerintah daerah terus mendorong pengembangan wisata syariah.

“Pertumbuhan industri halal ini harus fokus ke pariwisata, ini tentu bisa melayani berbagia macam konsumen atau wisata halala busana dan makanan ini mampu ciptakan lapangan kerja kesejahteraan dan fungsi naikkan konsumen,” paparnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 mins ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

13 mins ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

2 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

2 hours ago

BTN Raih Sertifikat Predikat Platinum Green Building

Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More

2 hours ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

3 hours ago