News Update

Pemerintah Bakal Luncurkan Sukuk Wakaf Ritel Melalui 4 Bank

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) berencana meluncurkan sukuk negara berbasis wakaf uang atau yang disebut Cash Waqaf Link Sukuk (CWLS).

Dirjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu Luky Alfirman mengatakan, pembelian sukuk bisa melalui mitra distribusi empat perbankan syariah, di antaranya BNI Syariah, BRI Syariah, Mandiri Syariah, dan Bank Muamalat.

“Insyallah besok dijadwalkan kita luncurkan CWLS ritel,” katanya dalam video conference, Kamis 8 Oktober 2020.

Luky memastikan, penerbitan sukuk ini akan digunakan sebagai instrumen pembiayaan APBN, khususnya untuk program-program yang bersifat sosial sehingga bisa meringankan beban fiskal untuk program sosial kemasyarakatan.

Sukuk yang bakal ditawarkan dari 9 Oktober hingga 12 November 2020 ini, kata dia, khusus individu, dengan bekerja sama dengan Badan Wakaf Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, Bank Indonesia, Kementerian Agama, dan lembaga lainnya.

Dirinya menyebut, penerbitan CWLS ini merupakan yang kedua kalinya di Indonesia. Luky mengutarakan, CWLS pertama telah diterbitkan dengan seri SW001 dengan metode private placement pada Maret 2020 senilai Rp50,8 miliar. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Diisukan Bakal Diganti, Dirut Garuda Indonesia Irfan Setiaputra Junjung Tinggi Etika

Jakarta - Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra menanggapi rumor mengenai pergantian… Read More

8 mins ago

Rupiah Diperkirakan Masih akan Melemah Akibat Inflasi AS yang Meningkat

Jakarta – Rupiah diprediksi masih akan mengalami pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS), akibat peningkatan data inflasi… Read More

16 mins ago

IHSG Dibuka Naik 0,09 Persen ke Level 7.315

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (14/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

32 mins ago

Harga Emas Antam Anjlok Rp11.000, Sekarang Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Kamis, 14 November… Read More

1 hour ago

IHSG Diprediksi Melemah Terbatas, Cermati Sentimen Berikut

Jakarta –  Pilarmas Investindo Sekuritas melihat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal hari ini… Read More

2 hours ago

Mengukur Dampak Pemutihan Utang Petani dan Nelayan ke Industri Asuransi

Jakarta - Presiden Direktur Zurich Syariah, Hilman Simanjuntak, menyambut baik kebijakan pemutihan utang bagi petani… Read More

3 hours ago