Ekonomi dan Bisnis

Pelita Air Gandeng AirNav Indonesia Kembangkan Layanan Penerbangan di Bandara Pondok Cabe

Jakarta – Maskapai penerbangan Pelita Air yang mengelola Bandara Khusus Pondok Cabe menggandeng Perusahaan Umum (Perum) Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia. Kerja sama ini terkait penyelenggaraan pelayanan navigasi penerbangan di Bandara Khusus Pondok Cabe.

Penandatanganan kerja sama dilakukan oleh Direktur Niaga Pelita Air, Asa Perkasa dengan Direktur Operasi AirNav Indonesia Riza Fahmi, di Gedung Kedatangan, Bandara Pondok Cabe, Tangerang Selatan, pada 20 Juni 2024.

Asa Perkasa mengungkapkan, kerja sama ini menjadi wujud sinergi dan komitmen Pelita Air dan AirNav Indonesia untuk mendukung peningkatan keselamatan dan keamanan penerbangan.

“Pada akhirnya dapat mendukung peningkatan kualitas pelayanan kepada pengguna jasa penerbangan,” ujarnya dalam keterangan resmi, dikutip, Minggu, 23 Juni 2024.

Baca juga: Ruang Udara Penerbangan di Wilayah Kepri-Natuna Resmi Diatur RI

Sinergi dua anak usaha BUMN ini menjadi bagian upaya Pelita Air mengembangkan Bandara Pondok Cabe menjadi bandara khusus yang menangani private jet, charter, MRO, pergudangan, dan fasilitas penunjang bisnis lainnya.

“Diharapkan melalui kerja sama ini Bandara Pondok Cabe dapat memenuhi persyaratan bandara sesuai dengan ketentuan Pemerintah dan diharapkan juga agar kerja sama ini dapat diperluas cakupannya,” tuturnya.

Adapun Riza menambahkan, Airnav Indonesia mengapresisi upaya mewujudkan pelayanan penerbangan aman, lancar, efisien, dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. AirNav Indonesia akan memberikan dukungan penuh kepada Pelita Air agar layanan navigasi ini dapat berjalan sesuai harapan.

“Kami akan memberikan dukungan penuh kepada Pelita Air sebagai mandat dari pemerintah agar ke depannya layanan yang kami berikan dapat beroperasi dengan baik,” timpal Riza.

Riza berharap kerja sama antara Pelita Air dan AirNav Indonesia bisa berkelanjutan. Apalagi Pelita Air adalah maskapai yang menyediakan pelayanan penerbangan dari hulu ke hilir, seperti pengelolaan bandara, apron, commercial airline, air charter, hingga kargo.

Baca juga: Penting! Ini Manfaat Asuransi Penerbangan Aviation Hull and Liability

“Mudah-mudahan kerja sama ini mampu membuat Pelita Air menjadi lebih besar agar kita dapat terus bekerja sama dengan baik terutama untuk meningkatkan safety dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh customer,” tutup Riza.

Sebagai Informasi, kerja sama ini mencakup pemenuhan standar pelayanan navigasi penerbangan di Bandara Khusus Pondok Cabe, penyelenggaraan pelayanan navigasi penerbangan di Bandara Pondok Cabe, serta penyesuaian dan pemenuhan aturan pelayanan navigasi penerbangan. (*) Ari Astriawan

Galih Pratama

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

8 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

9 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

10 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

10 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

11 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

11 hours ago