Moneter dan Fiskal

Pelemahan Rupiah, Pengamat: Angka Boleh Sama tapi Atmosfer Beda

Yogyakarta – Pengamat Ekonomi Tony Prasetiantono menekankan pelemahan nilai tukar rupiah yang menyentuh Rp15.000 per dolar Amerika Serikat (AS) di 2018 tidak bisa disamakan dengan tahun 1998.

“Angka boleh sama, tapi suasananya berbeda. Underlying (yang mendasari) nya beda, apalagi Rp15.000 sekarang dibanding 20 tahun lalu itu kan value-nya beda. Present value-nya beda,” ujar Tony saat Sharing Session KafeBCA di Yogyakarta, Sabtu, 22 September 2018.

Tony menjelaskan, ada beberapa indikator ekonomi yang membedakan pelemahan rupiah saat ini dengan tahun 1998.

“Indikator ekonomi yang lain completely different. Inflasi tahun 98 itu 78 persen, sedangkan inflasi sekarang 3,2 persen,” tambah Tony.

Tony menambahkan, pertumbuhan ekonomi tahun 1998 juga minus (-) 13,7 persen, sedangkan sekarang tumbuh antara 5,1 atau 5,2 persen.

Selain itu, menurut Tony, hal utama yang paling membedakan ialah pada sektor perbankan.

“Tahun 98, hampir semua bank kolaps. Pemerintah harus inject, rekapitalisasi itu jumlahnya kira-kira Rp650 triliun,” ujarnya.

Saat ini, lanjut Tony, sektor perbankan Indonesia masih dalam jalur yang sehat, tidak memiliki permasalahan yang besar. (Bagus)

Suheriadi

Recent Posts

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

13 hours ago

PLN Butuh Dana Rp11.160 Triliun untuk Capai NZE 2060

Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More

13 hours ago

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

13 hours ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

14 hours ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

20 hours ago

Tingkatkan Rasa Aman di Kampus, Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas

Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More

21 hours ago