News Update

Pegadaian Perkuat Standar Laboratorium Batu Permata

Jakarta – PT Pegadaian (Persero) melengkapi laboratorium batu permata (G-Lab) dengan berbagai peralatan berstandar internasional dan menjadi satu-satunya laboratoratorium gemologi pertama di Indonesia yang menggunakannya.

Hal itu dimaksudkan agar laboratorium perseroan menjadi laboratorium gemologi yang dipercaya publik dalam bidang batu mulia dan emas dengan menjunjung tinggi integritas, independensi, dan profesionalisme.

General Manajer Produk Emas Pegadaian Boedi Prasodjo mengatakan upaya melengkapi berbagai peralatan canggih tersebut untuk mewujudkan visi agar G-Lab menjadi laboratorium gemologi yang dipercaya publik.

“G-Lab adalah laboratorium batu permata yang memberikan layanan jasa pengujian, sertifikasi, dan riset, Oleh karena itu, untuk meningkatkan akurasi dan kecepatan pelayanan, kami melengkapi berbagai peralatan berstandar internasional,” katanya di Jakarta, Jumat, 10 November 2017.

Lebih lanjut dirinya mengatakan dengan alat tersebut, maka penentuan keaslian, spesies, varitas, asal-muasal (origin of country) maupun menetapkan apakah batu permata tersebut natural atau sintetis menjadi lebih cepat dan akurat.

Beberapa alat yang baru dibeli diantaranya adalah Raman Spectroscope, Fourier Transform Infra Red Spectrometer (FTIR), Alpha Diamond Analyzer, Diamon View, Diamension Axiom, Laser Inscription Machine, dan Ultra Violet Vis Spectrometer (UVVis).

Peralatan tersebut digunakan di laboratorium gemologi terkemuka di dunia seperti Gemological Institute of America (GIA), Schweizerische Stiftung für Edelstein Forschung (SSEF-Swiss), dan The Gem and Jewelery Institute of Thailand (GIT).

G-Lab beroperasi mulai tahun 2010 di Kantor Pusat perseroan. Saat ini G-Lab juga relah dibuka di Jalan Wijaya IX No. 17 Kebayoran Baru Jakarta Selatan, dan di Jalan Dinoyo No. 79 Surabaya. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Donald Trump Isyaratkan Akhiri Konflik Gaza Sebelum Biden Lengser

Jakarta - Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, mengisyaratkan rencana untuk mengakhiri konflik yang berlangsung… Read More

4 hours ago

Allianz Catat Pertumbuhan GWP 10 Persen di November 2024, Segini Nilainya

Jakarta – PT Asuransi Allianz Utama Indonesia (Allianz Utama) mencatatkan pertumbuhan positif untuk Growth Written Premium atau GWP… Read More

4 hours ago

Stok Energi Primer Cukup, PLN Siap Pasok Listrik Andal Selama Nataru

Jakarta - PT PLN (Persero) memastikan keandalan pasokan listrik menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru… Read More

5 hours ago

Kualitas Aset Membaik, KB Bank Targetkan Peningkatan NII hingga 2,3 Persen di 2025

Jakarta– KB Bank mulai mencetak kinerja positif dengan perbaikan kualitas aset dan ekspansi portofolio kredit… Read More

5 hours ago

Dirut Bank Mandiri: Indonesia Berperan Vital dalam Perubahan Iklim Global

Jakarta - Direktur Utama (Dirut) Bank Mandiri Darmawan Junaidi menilai, Indonesia memiliki kemampuan untuk mengurangi… Read More

5 hours ago

BRI Tegaskan Tak Ada Serangan Ransomware, Sistem Perbankan Normal dan Data Nasabah Terjaga

Jakarta - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) buka suara terkait isu serangan ransomware terhadap… Read More

10 hours ago