News Update

Pedoman Perubahan Perilaku Prokes dibuat dalam 77 Bahasa Daerah

Jakarta – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 bersama dengan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) membuat Pedoman Perubahan Perilaku Protokol Kesehatan (Prokes) 3M dalam 77 bahasa daerah.

Mendikbud Nadiem Makarim mengatakan, bahwa upaya ini dilakukan dalam rangka mengenalkan pedoman perubahan perilaku terkait protokol kesehatan 3M agar menjangkau masyarakat dari berbagai daerah. Dimana masyarakat harus terus menerapkan 3M yaitu Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun dan Menjaga jarak.

“Tantangan komunikasi dan sosialisasi publik ini harus cepat diatasi, mengingat pentingnya konten kampanye pencegahan penyebaran Covid-19 bagi keselamatan masyarakat, sehingga strategi mengubah kesan-pesan itu ke dalam bahasa yang paling dekat dengan masyarakat, yaitu bahasa daerah masing-masing dirasa sangat tepat,” kata Nadiem dalam webinar Peluncuran Pedoman Perubahan Perilaku Protokol Kesehatan 3M Dalam 77 Bahasa Daerah, Selasa 1 Desember 2020.

Tak hanya itu, Nadiem juga berharap pedoman Prokes berbagai bahasa daerah itu bisa sangat mudah dipahami dan diterapkan di lingkungan masing-masing daerah.

Dikesempatan yang sama, Ketua Satgas Covid 19 Doni Monardo juga sangat berterimakasih kepada para penerjemah di Badan Bahasa Kemendikbud. Menurutnya buku pedoman ini sangat strategis untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya prokes di masyarakat

“Ini suatu hal yang sangat strategis pada saat ini karena bahasa daerah adalah satu cara kita untuk bisa mempercepat informasi kepada masyarakat mengingat istilah ilstilah protokol kesehatan dan dunia medis ada yang berbahasa asing,” kata Doni.

Seperti diketahui, bahasa daerah merupakan bahasa induk sebagai sarana yang dapat mendekatkan pesan secara lebih emosional kepada masyarakat. Harapannya, dengan diterjemahkan ke dalam bahasa daerah, para penutur bahasa dapat lebih memahami pesan pedoman tersebut, serta tergerak untuk menerapkan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Lindungi Konsumen, OJK dan Satgas PASTI Soft Launching Indonesia Anti-Scam Center

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama anggota Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas… Read More

7 hours ago

IHSG Sepekan: Naik 0,48 Persen, Kapitalisasi Bursa Turun jadi Rp12.053 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa, data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

7 hours ago

Cashless Kian Populer, Bangkok Bank Kembangkan Interoperabilitas QR Code Lintas Negara

Bangkok – Perkembangan layanan pembayaran non tunai alias QR Code di Negeri Gajah Putih begitu… Read More

7 hours ago

BNI AM dan Mandiri Sekuritas Ajak Karyawan Toyota Astra Finance Investasi Reksa Dana

Jakarta – BNI Asset Management atau BNI AM kembali berkolaborasi dengan Mandiri Sekuritas menyelenggarakan kegiatan… Read More

9 hours ago

Begini Upaya PTPN Group Dorong Swasembada Gula

Jakarta – PTPN Group bersama kementerian dan sejumlah institusi berkolaborasi meluncurkan program “Manis Swasembada Gula”.… Read More

12 hours ago

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

1 day ago