News Update

Pasokan BBM Shell Kembali Normal, Ini Daftar Harga Terbaru per Desember 2025

Poin Penting

  • BBM Shell Super (RON 92) kembali tersedia di seluruh SPBU Shell setelah kesepakatan dengan Pertamina Patra Niaga.
  • Saat ini yang tersedia baru Shell Super; Shell V-Power dan V-Power Nitro+ masih belum ada.
  • Harga BBM Shell per 1 Desember 2025 tidak berubah, Shell Super dibanderol Rp13.000 per liter.

Jakarta – Shell Indonesia mengumumkan bahwa pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Shell Super dengan nilai oktan (RON) 92 kembali tersedia di seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), seiring tercapainya kesepakatan antarbisnis dengan Pertamina Patra Niaga.

Pengumuman tersebut disampaikan setelah sejumlah SPBU Shell sempat mengalami kekosongan pasokan BBM selama beberapa minggu terakhir.

“Terima kasih atas kesediaan Anda menunggu. Shell Super mulai hadir kembali di SPBU Shell,” tulis manajemen Shell Indonesia melalui akun Instagram resmin, @shell_indonesia, dikutip Senin, 8 Desember 2025.

Baca juga: Daftar Harga Terbaru BBM Shell, Vivo, dan BP per 1 September 2025

Produk BBM jenis Shell Super saat ini telah tersedia dan mulai dijual di sejumlah SPBU Shell di wilayah Jakarta, Banten, hingga Jawa Barat, terhitung sejak Minggu, 7 Desember 2025.

Namun demikian, ketersediaan BBM saat ini masih terbatas pada jenis Shell Super. Sementara itu, Shell V-Power dan Shell V-Power Nitro+ belum tersedia di SPBU Shell.

Baca juga: Dirut Pertamina Bantah Monopoli di Balik Stok BBM Shell dan BP Kosong

Di sisi lain, produk BBM jenis diesel, yaitu Shell V-Power Diesel, tetap tersedia. Selain itu, layanan Shell Select, bengkel di SPBU Shell, serta fasilitas pengisian daya kendaraan listrik (Shell Recharge) tetap beroperasi seperti biasa.

Daftar Harga Terbaru BBM Shell

Berikut harga produk BBM Shell yang berlaku efektif per 1 Desember 2025:

– Shell Super: Rp13.000 per liter

– Shell V-Power: Rp13.630 per liter

– Shell V-Power Diesel: Rp15.250 per liter

– Shell V-Power Nitro+: Rp13.890 per liter (*)

Editor: Yulian Saputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

KPK Tetapkan Wali Kota Madiun Maidi Tersangka Pemerasan dan Gratifikasi

Poin Penting Wali Kota Madiun Maidi jadi tersangka KPK atas dugaan pemerasan proyek, dana CSR,… Read More

4 hours ago

Bupati Pati dan 3 Kades Jadi Tersangka, KPK Bongkar Kasus Pemerasan Calon Perangkat Desa

Poin Penting Bupati Pati Sudewo dan 3 Kades ditetapkan tersangka oleh KPK terkait dugaan pemerasan… Read More

4 hours ago

Masuki Fase Titik Balik, Bank Muamalat Bidik Pertumbuhan Agresif pada 2026

Poin Penting Bank Muamalat bidik pertumbuhan agresif 2026 dengan pembiayaan tumbuh 60% dan dana pihak… Read More

5 hours ago

Medan Ekstrem, Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp2,5 M untuk Operasi SAR Pesawat ATR

Poin Penting Pemprov Sulsel mengalokasikan dana Rp2,5 miliar untuk mendukung operasi pencarian pesawat ATR 42-500… Read More

5 hours ago

Generali Indonesia Umumkan Pemenang “Youth Empowerment Social Media Competition”

Generali Indonesia menggelar Youth Empowerment Social Media Competition, sebuah inisiatif yang mengajak generasi muda dan… Read More

6 hours ago

Wow! Modal Jumbo Rp445 Miliar Siap Disuntikkan ke BPD Bali, Ini Sasarannya

Poin Penting Pemprov Bali menyuntikkan modal Rp445 miliar ke BPD Bali untuk memperkuat pertumbuhan bisnis… Read More

8 hours ago