Jakarta – Saham PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (TUGU) berhasil ditutup naik Rp80 atau 2,35% ke Rp3.480 pada perdagangan Kamis, 28 Juni 2018.
TUGU berhasil naik ditengah kondisi pasar sedang dalam bearish atau sedang dalam kondisi tren penurunan. Banyak saham hari ini berada di zona merah dan mendorong Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok hingga 120.33 poin atau 2.08% ke level 5.667,31.
Berdasarkan pantauan Infobank, saham TUGU ditransaksikan sebanyak 48 kali dengan volume 1900 lot saham senilai Rp652,38 juta.
Pasca libur lebaran, saham TUGU sudah naik sebanyak empat kali dan turun 2 kali. Pasar terliat sudah mulai merespon positif saham TUGU, meski frekuensi dan volume transaksi tidak besar.
Sekedar informasi, TUGU resmi dicatatkan pada papan pengembangan BEI sebagai perusahaan tercatat ke-17 (tujuh belas) di tahun 2018 pada bulan Mei lalu.
Anak usaha dari PT Pertamina (Persero) ini melepas sebanyak 177,78 juta lembar saham atau setara 10% dari modal yang disetor penuh oleh perusahaan. (*)
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memanggil Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin beserta seluruh Jaksa Agung Muda ke Istana… Read More
Jakarta – Direktorat Jederal Bea Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat penerimaan dari sektor kepabeanan dan cukai… Read More
Jakarta - PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) akan menggelar paparan publik atau public expose insidentil secara… Read More
Jakarta - Bea Cukai sepanjang tahun 2024 berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba sebanyak 1.448 kasus.… Read More
Jakarta – Mantan jurnalis televisi, Fifi Aleyda Yahya diangkat menjadi Direktur Jendral Komunikasi Publik dan Media di… Read More
Jakarta – Industri keuangan di Indonesia harus tetap waspada dalam menghadapi tantangan akibat ketidakpastian ekonomi… Read More