Jakarta – PT Sompo Insurance Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan budaya dan pendidikan internasional. Kali ini, Sompo hadir di ajang Open House Institut français Indonésie (IFI) yang digelar serentak pada Sabtu, 13 September 2025, di empat kota besar, termasuk Jakarta dan Surabaya.
Acara tahunan IFI ini menghadirkan beragam kegiatan untuk mengenalkan bahasa dan budaya Prancis, sekaligus memberi informasi lengkap mengenai peluang studi di Negeri Menara Eiffel.
Head of Travel Management & Direct Retail Sompo Insurance, Maria Susana menuturkan, Sompo Insurance secara khusus memberikan perhatian kepada peserta yang berencana melanjutkan studi ke Prancis bersama keluarga yang mendampingi.
Baca juga: Masih Takut Punya Asuransi? 4 Fakta Ini Bisa Bikin Kamu Berubah Pikiran
Ia menyampaikan, lewat produk TravelJoy dan Asuransi Perjalanan Pelajar, Sompo menghadirkan perlindungan menyeluruh yang sesuai dengan kebutuhan perjalanan studi jangka panjang.
“Kami bangga dapat mendukung kegiatan yang mempererat hubungan budaya dan pendidikan antara Indonesia dan Prancis,” kata Maria, dalam keterangan, Minggu, 14 September 2025.
“Tahun ini, kami turut mendukung event Open House IFI di kota Jakarta dan Surabaya dengan menghadirkan perlindungan optimal bagi peserta, sehingga mereka dapat melakukan perjalanan dengan tenang, fokus belajar, dan menikmati pengalaman tanpa khawatir akan risiko yang tidak terduga selama di luar negeri,” imbuhnya.
Baca juga: Bos Sompo Insurance Beberkan Tantangan Industri Asuransi di 2025
Maria menambahkan, produk asuransi perjalanan yang ditawarkan telah disesuaikan dengan kebutuhan pelajar, termasuk masa pertanggungan dan manfaat liability. Fasilitas ini melindungi nasabah dari tuntutan pihak ketiga akibat peristiwa tidak disengaja yang merugikan orang lain selama perjalanan.
“Kami berharap dukungan ini dapat membantu memperkuat kepercayaan dan kenyamanan masyarakat Indonesia dalam menjelajahi peluang pendidikan dan budaya internasional, khususnya di negara Prancis,” pungkasnya. (*)
Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More
Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More
Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More
Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More
Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More
Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More