Keuangan

Oona Insurance Berikan Proteksi Kecelakaan dan Kehilangan ke Penumpang Green SM

Poin Penting

  • Oona Insurance Indonesia bermitra dengan Green SM menghadirkan GreenCare, asuransi khusus bagi penumpang layanan ride-hailing
  • GreenCare memberikan perlindungan hingga Rp350 juta untuk kecelakaan dan hingga Rp1 juta untuk kehilangan barang pribadi
  • Kolaborasi ini menegaskan komitmen kedua perusahaan dalam menghadirkan perlindungan esensial yang mudah diakses.

Jakarta – Oona Insurance Indonesia mengumumkan kemitraan dengan Green SM sebagai penyedia layanan ride-hailing dengan 100 persen kendaraan listrik, menghadirkan GreenCare, asuransi khusus bagi penumpang Green SM. 

CEO and President Director of Oona Insurance Indonesia, Vincent C. Soegianto, mengatakan, asuransi dari Oona tersebut hadir sebagai biaya tambahan, dengan harga terjangkau Rp1.000.

“Kolaborasi dengan Green SM mencerminkan komitmen tersebut, dengan mengubah perlindungan pribadi yang esensial dari layanan khusus menjadi bagian penting dan terjangkau dalam kehidupan perkotaan sehari-hari bagi jutaan masyarakat Indonesia,” ucap Vincent dalam keterangan resmi dikutip, 3 Oktober 2025. 

Baca juga: Oona Insurance dan GoPay Kolaborasi Hadirkan Asuransi Digital, Ini Kelebihannya

Dengan hadir langsung di aplikasi ride-hailing, Oona memastikan perlindungan esensial yang mudah diakses agar setiap penumpang dapat beraktivitas dengan penuh kenyamanan, karena mereka terlindungi setiap saat.

GreenCare merupakan kolaborasi antara Green SM dan Oona Insurance dalam menghadirkan transformasi pada industri ride-hailing dan layanan taksi dengan mengutamakan perlindungan penumpang melalui asuransi pribadi yang terjangkau.

Untuk menggunakan fitur GreenCare, penumpang cukup menekan tombol “Request Invoice & Add-ons” setelah memilih tujuan, lalu memilih opsi “Asuransi Rp1.000” saat memesan perjalanan. 

“Fitur tambahan ini memberikan perlindungan hingga Rp350 juta untuk kecelakaan dan hingga Rp1 juta untuk kehilangan barang pribadi akibat pencurian, sehingga menghadirkan ketenangan serta perlindungan dari risiko tak terduga selama perjalanan,” imbuhnya.

Baca juga: Danantara Bakal Ciutkan Jumlah Asuransi dari 15 Jadi 3 Perusahaan

Sementara, Managing Director of Green SM Indonesia, Deny Tjia, menambahkan bahwa, kemitraan dengan Oona Insurance Indonesia, menjadi bukti konkret dalam menghadirkan perlindungan yang menyeluruh dan strategis bagi industri ride-hailing dalam negeri.

“Kami meyakini bahwa penumpang berhak mendapatkan bukan hanya perjalanan yang nyaman, tetapi juga perlindungan dari berbagai potensi risiko di jalan,” ujar Deny. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Konsumsi Diproyeksi Pulih 2026, Bank Mandiri Ungkap Faktor Pendorongnya

Poin Penting Bank Mandiri memprediksi konsumsi masyarakat mulai pulih pada 2026, didorong stimulus pemerintah serta… Read More

2 mins ago

OJK Ungkap Perkembangan Spin Off UUS Perusahaan Multifinance

Poin Penting OJK memantau hasil audit laporan keuangan 2025 UUS multifinance yang telah memenuhi kriteria… Read More

24 mins ago

Cek Rekening! BRI Cairkan Dividen Interim Rp20,6 Triliun Hari Ini

Poin Penting BRI membagikan dividen interim Rp20,6 triliun atau setara Rp137 per saham untuk Tahun… Read More

51 mins ago

Kasus “Sritex” Yuddy Renaldi dan Direksi BPD, Ketika Prosedur Dikriminalisasi, Bankir “Diberangus”

Oleh Tim Infobank KASUS yang menjerat Yuddy Renaldi, Direktur Utama (Dirut) Bank BJB di Pengadilan… Read More

1 hour ago

OJK Terbitkan Aturan Penilaian Tingkat Kesehatan Sektor PPDP, Ini Poin-poinnya

Poin Penting OJK terbitkan POJK 33/2025 untuk menyempurnakan kerangka penilaian tingkat kesehatan sektor perasuransian, penjaminan,… Read More

2 hours ago

IASC Selamatkan Dana Korban Scam Rp402,5 Miliar hingga Akhir 2025

Poin Penting IASC menerima 411.055 laporan scam dengan total kerugian Rp9 triliun dan berhasil menyelamatkan… Read More

2 hours ago