Perbankan

OJK Targetkan Pertumbuhan Kredit Perbankan Capai 8,5% di 2022

Jakarta – Penyaluran kredit perbankan di tahun 2021 mulai menunjukkan perbaikan sejalan dengan perekonomian nasional yang mulai pulih. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pun optimis, kredit perbankan akan terus membaik di 2022. Bahkan, OJK menargetkan pertumbuhan kredit di 2022 berada dikisaran 6,5%-8,5%.

“Sejalan dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi nasional (5,2% yoy), kami memproyeksikan di tahun 2022 akan lebih baik dengan kredit perbankan akan meningkat pada kisaran 7,5% ± 1%,” ujar Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso dalam Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan, di Jakarta, Kamis, 20 Januari 2022.

Selain itu, OJK juga menargetkan pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) di rentang 9%-11% di 2022. Wimboh mengakui, sektor perbankan telah berangsur-angsur mengalami perbaikan dalam masa pandemi ini. Apalagi, jika dilihat berdasarkan kinerja keuangan perbankan yang terus membaik.

Hal ini juga tercermin dari rasio kredit bermasalah (NPL) gross perbankan yang terkendali pada level 3% dan cenderung turun dari tahun lalu tang tercatat sebesar 3,06%.

Dalam masa pandemi Covid-19 ini, kredit restrukturisasi Covid-19 juga tercatat telah turun menjadi Rp693,6 triliun, jauh di bawah angka tertinggi Rp830,5 triliun pada tahun 2020. Dari jumlah tersebut, telah dibentuk pencadangan sebesar 14,85% (Rp103 triliun).

Permodalan perbankan terjaga jauh di atas threshold minimum, yaitu sebesar 25,67% dengan likuiditas yang ample, didukung juga dengan pertumbuhan Dana Pihak Ketiga sebesar 12,21%. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

4 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

8 hours ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

10 hours ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

11 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

13 hours ago

IHSG Sepekan Menguat 1,55 Persen, Kapitalisasi Pasar BEI Tembus Rp16.512 T

Poin Penting IHSG menguat 1,55 persen sepekan dan ditutup di level 9.075,40, sekaligus mencetak rekor… Read More

13 hours ago